Naskah Ceramah Singkat Tema Lailatul Qadar: Memanfaatkan Sepuluh Hari Terakhir Ramadhan

Lailatul Qadar
Ini contoh naskah ceramah singkat tema Lailatul Qadar (Freepik/rawpixel.com)

BANTENRAYA.CO.ID – Mulai banyak yang mencari contoh naskah ceramah singkat tema Lailatul Qadar menjelang Ramadhan akan berakhir.

Karena banyak yang mempercayai bahwa hari-hari terakhir Ramadhan itu disebut Lailatul Qadar atau Malam Ketetapan.

Setiap amalan yang kita kerjakan selama Lailatul Qadar, dipercaya pahalanya dilipat gandankan sebanyak-banyaknya, lebih dari seribu bulan lamanya.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Chandra Asri Pastikan Aspal Plastik di JLS Cilegon Lebih Kuat, Bantu Bangun Jalur Mudik Lebaran Sepanjang 2.691 Meter

Selama momen malam kemuliaan tersebut berjalan, banyak masjid-masjid yang mengadakan kajian sekaligus itikaf (perbanyak amalan di masjid).

Para jamaah itikaf menambah ilmunya dengan mendengarkan kajian, kultum, atau ceramah singkat dari pemateri.

Pemateri harus menyampaikan materi ceramah singkat yang tidak jauh dari momen yang sedang berlangsung, yaitu Lailatul Qadar.

BACA JUGA: Chord Gitar dan Lirik Lagu Waktu Yang Salah – Fiersa Besari Feat Tantri, Cocok Untuk Beradamai Dengan Masa Lalu

Isi teks ceramah pun terbilang harus singkat dan padat, agar jamaah tidak mengantuk dan bosan jika terlalu lama.

Apabila pemateri bingung membuat teks ceramah singkat tema Lailatul Qadar, tim Bantenraya.co.id sudah siapkan di bawah ini.

Berikut adalah contoh naskah ceramah singkat tema Lailatul Qadar, tentang memanfaatkan sepuluh hari terakhir Ramadhan.

BACA JUGA: Rekomendasi Villa dan Hotel Murah di Ciwidey Bandung, Dengan Harga Mulai Dari 200 Ribuan Bisa Lihat Pemandangan Puncak Pegunungan Yang Sejuk

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Hari ini saya ingin berbicara tentang Lailatul Qadar. Lailatul Qadar adalah malam yang sangat istimewa di bulan Ramadhan, yang memiliki makna yang sangat penting bagi kita umat muslim.

Dalam bahasa Arab, Lailatul Qadar berarti “malam kemuliaan”. Malam ini dijuluki sebagai malam kemuliaan karena pada malam ini, Al-Quran pertama kali diturunkan dari langit kepada Nabi Muhammad SAW. Malam ini juga memiliki keistimewaan yang sangat besar, karena Allah SWT telah berfirman di dalam Al-Quran bahwa malam ini lebih baik dari seribu bulan.

BACA JUGA: Viral!!! Kepala Desa Wanakerta Lurah Tumpang Sugian Kembali Berulah, Menantang Warganya Sendiri Hingga Menyebut Binatang “Anjing”

Kita tidak tahu pasti kapan Lailatul Qadar jatuh pada setiap tahunnya. Namun Rasulullah pernah memberi bocoran, yaitu sepuluh hari terakhir Ramadhan. Malam tersebut sangat penting untuk kita manfaatkan dengan melakukan amalan-amalan yang baik, seperti membaca Al-Quran, berdoa, bersedekah, dan melakukan ibadah lainnya.

Sebagai umat muslim, kita harus berusaha untuk memanfaatkan setiap kesempatan yang diberikan Allah SWT kepada kita, termasuk malam Lailatul Qadar. Kita harus berdoa kepada Allah SWT agar memberikan kita kemampuan untuk melakukan amalan-amalan yang baik di malam yang mulia ini dan semoga kita semua diberikan kesempatan untuk merasakan keberkahan dari Lailatul Qadar.

Demikianlah ceramah singkat tentang Lailatul Qadar. Semoga kita semua dapat merayakan malam yang mulia ini dengan sebaik-baiknya dan mendapatkan keberkahan dari Allah SWT. Aamiin.

BACA JUGA: Kecelakaan Saat Bawa Kabur Motor Curian, Pencuri Dijenguk Korban dan Langsung Dihajar di Kamar Perawatan

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Demikianlah contoh naskah ceramah singkat tema Lailatul Qadar tentang memanfaatkan sepuluh hari terakhir Ramadhan.

Semoga bermanfaat.***

Pos terkait