BANTENRAYA.CO.ID – Bakal Calon Anggota Legislatif Caleg Partai Golkar Kota Cilegon mendapatkan pembekalan untuk persiapan meghadapi kontestasi Pemilihan Legislatig atau Pileg 2024.
Partai Golkar Kota Cilegon sebelumnya menargetkan 15 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Cilegon periode 2024-2029.
Saat ini, ada 10 kursi Anggota DPRD Cilegon periode 2019-2024.
Sekretaris DPD II Partai Golkar Cilegon Isro Mi’raj mengatakan, pembekalan bagi para Caleg sudah menjadi tradisi di Partai Golkar saat menjelang kontestasi Pileg.
“Secara administrasi kita sudah selesai dari seluruh Caleg Golkar. Jumlah total 40 Caleg terdiri dari 4 dapil (daerah pemilihan),” kata Isro ditemui di Kantor DPRD Cilegon, Senin, 4 September 2023.
BACA JUGA:PT Asahimas Chemical Didemo Warga di Cilegon, Ini Tuntutannya
Dikatakan Isro, 40 Caleg Partai Golkar terdiri dari 10 caleg dapil 1 yang meliputi Kecamatan Jombang dan Purwakarta, 10 caleg dapil 2 yang meliputi wilayah Cilegon dan Cibeber, 12 caleg dapil 3 yang meliputi wilayah Ciwandan dan Citangkil serta 8 caleg dapil 4 yang meliputi wilayah Grogol dan Pulomerak.
“Keterwakilan perempuan kita jumlahnya juga sudah lebih dari 30 persen,” kata Isro yang juga Ketua DPRD Cilegon.
Kata Isro, pembekalan dan pendidikan politik bagi para Caleg dilakukan di Bogor selama 2 hari pada Sabtu-Minggu, 2-3 September 2023.
Pemateri dalam kegiatan tersebut seperti dirinya sendiri, Sekretaris DPD I Partai Golkar Banten Bahrul Ulum, Ketua Dewan Pertimbangan DPD II Partai Golkar Cilegon Tb Iman Ariyadi, Professor Lily Romli, perwakilan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cilegon dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Cilegon.
“Ini agar kader-kader Golkar menaati aturan atau rambu-rambu Bawaslu, serta motivasi para Caleg,” kata Isro.
BACA JUGA:UHC 99,23 Persen, 103.521 Peserta BPJS Kesehatan di Cilegon Ternyata Nunggak Iuran
Menurut Isro, para Caleg Partai Golkar Kota Cilegon juga diberi pengarahakn terkait cara kampanye yang baik dan adanya strategi untuk pemenangan di Pileg 2024.
“Kami juga meminta antar Caleg Golkar tidak saling singgungan di lapangan,” tuturnya.
Isro juga meminta bukan hanya para Caleg, tetapi seluruh kader dan fungsionaris Partai Golkar untuk bekerja memenangkan para Caleg Partai Golkar Kota Cilegon.
“Untuk urusan nomor urut Caleg juga kami sudah final, tidak ada lagi pergeseran nomor urut Caleg,” tutupnya.***