Percasi Banten Konsentrasi Pembibitan Atlet Muda untuk Prestasi 2028

9 percasi
Amin Lukman terpilih aklamasi menjadi ketua Percasi Banten. (hendra/bantenraya.co.id)

BANTEN RAYA.CO.ID – Setelah terpilih secara aklamasi dalam musyawarah provinsi  Percasi Banten, akhir pekan lalu, Amin Lukman langsung konsentrasi untuk pembinaan usia muda sebagai regenerasi atlet ke depannya dan menyambut PON 2028 nantinya.

Di masa kepemimpinan Amin Lukman sebelumnya, Pengprov Percasi Banten berhasil meraih sejumlah prestasi yakni menyumbangkan 1 medali emas dan 2 medali perunggu untuk Banten pada PON XX Papua tahun 2021.

Tak hanya itu, ia berkeinginan pemerataan prestasi di Banten agar bisa menghasilkan atlet muda berprestasi ke depannya bagi Percasi Banten untuk persiapan PON 2028 mendatang.

Bacaan Lainnya

Kata Amin, regenerasi atlet harus mulai dipikirkan dari sekarang. Sebab mencari atlet berprestasi tidak semudah membalikkan telapak tangan butuh proses yang panjang bagi Percasi Banten.

BACA JUGA : Perserang Siap Hadapi Liga 2, Terus Matangkan Tim

“ Saat ini pecatur Banten bagus. Namun kami tidak boleh terlena dan harus memiliki regenerasi untuk kedepannya. Dengan adanya regenerasi diharapkan nantinya punya atlet muda yang berprestasi yang bisa menjaga marwa cabang yang menghasilkan medali di PON,” jelasnya.

Oleh karena itu dalam waktu dekat rencananya akan ada pendataan Percasi Banten untuk mengetahui kondisi atlet catur yang ada di setiap kabupaten dan kota di Banten. Data ini akan menjadi acuan dan bank data untuk membuat program agar catur di kabupaten dan kota semakin maju.

“Saat ini memang Tangerang raya menjadi barometer, saya ke depannya ingin setiap kabupaten dan kota lainnya bisa memiliki atlet yang bagus. Ini tentunya membantu untuk mempersiapkan PON 2028 mendatang,” kata Amin.

BACA JUGA : PSOI Banten Waspadai 4 Provinsi Saat Pra PON di Bali

Regenerasi menjadi penting sebab usia atlet catur senior semakin bertambah. Jika dilakukan pembatasan umur maka Banten akan kehilangan potensi berprestasi.

“Usia memang tidak bisa dipungkiri. Langkah saya mudah-mudahan untuk 3 hingga 4 tahun ke depan kita punya atlet muda berprestasi yang menggantikan atlet yang sudah tidak bisa bertanding lagi,” tegasnya.

Ia berharap jika regenerasi atlet ini berhasil maka catur menjadi salah satu cabang olahraga yang selalu menyumbangkan medali di PON. Langkah untuk 2028 telah disusun, dengan kerja keras ini diharapkan Banten tidak kekurangan atlet berprestasi.

BACA JUGA : FOPI Banten Terus Pantau Fisik Atlet PON

“Mari semua pengcab dan pengurus nantinya saling mengisi demi prestasi untuk PON 2028. Pondasi dasarnya dimulai dari saat ini,” tutup dia. (***)

 

Pos terkait