Trending

Peringatan Dini. Waspada Pandeglang Berpotensi terjadi Hujan Disertai Kilat, Petir, Angin Kencang

BANTENRAYA.CO.ID – Pemerintah Kabupaten Pandeglang mengeluarkan peringatan dini cuaca bencana hujan.

Pemedintah Kabupaten Pandeglang mengimbau masyarakat untuk mewaspadai hujan sedang dan lebat disertai kilat, petir, dan angin kencang.

Bupati Pandeglang Irna Narulita mengatakan, saat ini sudah masuk musim penghujan. Bupati Irna mengingatkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran (BPBDPK) agar siaga bencana.

“Sudah masuk musim penghujan, camat dan BPBDPK agar waspada bencana, sebab hawatir terjadi bencana banjir, angin kencang, dan tanah longsor,” kata Bupati Irna, Jumat 27 Oktober 2023.

Menurut Bupati Irna, jika curah hujan mulai tinggi banyak kemungkinan bencana alam yang terjadi khususnya di Kabupaten Pandeglang. Diantaranya terjadi pohon tumbang.

“Banyak pohon besar harus diantisipasi, BPBDPK coba pelajari ke lapangan jika pohon besar di jalan membahayakan bisa ditebang,” pesannya.

Cuaca ekstrim hujan disertai angin kencang yang terjadi di Kabupaten Pandeglang, Kamis 26 Oktober 2023, menyebabkan sejumlah pohon tumbang.

Pohon tumbang tersebut menyebabkan sebagian rumah warga di Kecamatan Pandeglang, dan Karangtanjung, Pandeglang rusak.**

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 

Related Articles

Back to top button