Trending

Rival Saat Pilkada: Mungkinkah Golkar, PAN dan Gerindra Cilegon Kerjasama di Pilpres Menangkan Prabowo?

Sementara, untuk PAN sendiri relatif lebih cair, karena dalam berbagai kesempatan PAN sudah menyatakan diri ikut serta sebagai partai yang mendukung Pemerintah Helldy Agustian usai jagoannya Iye Iman Rohiman kalah.

Pernyataan tersebut secara terang disampaikan sejumlah elite PAN, termasuk Ketua DPD PAN Kota Cilegon Alawi Mahmud yang tegas mendukung penuh Helldy Agustian dan Sanuji Pentamarta.

Related Articles

Dalam catatan Banten Raya, Ketua DPD PAN Kota Cilegon Alawi Mahmud malah pernah berujar, pihaknya akan melakukan perlawanan terhadap pihak-pihak yang berupaya mengganggu kinerja Walikota Cilegon Helldy Agustian dan Wakil Walikota Cilegon Sanuji Pentamarta dalam upaya melakukan perubahan, sebagaimana yang diusung PAN.

“Kami memilih jalan politik yang rasional dan objektif, saat ini kami mendukung penuh Helldy Sanuji,” kala acara Musyawarah Ranting (Musran) I di Sekretariat DPD PAN Kota Cilegon, Minggu 23 Januari 2022.

BACA JUGA: Mulai Perang Urat Syaraf, Helldy dan Isro Saling Berbalas Pantun Soal Target Perebutan Kursi Ketua DPRD Cilegon

Sementara, tentu saja sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon Helldy Agustian akan punya tanggung jawab berat memenangkan Prabowo Subianto.

Bahkan, target tinggi tentu harus bisa dicapai Helldy agar bisa maksimal memenangkannya.

Tapi tentu semuanya tidak mudah. Sebab, ditengah fokus pemenangan Pilpres, masing-masing partai juga akan berjibaku dan menjadi rival yang jelas dalam perebutan kursi di legislatif.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
Laman sebelumnya 1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button