Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez Bawa Inter Milan Raih Tiga Poin Usai 6 Laga Puasa Kemenangan

Inter Milan akhirnya meraih kemenangan, setelah membungkam Empoli dengan skor 3-0 dalam lanjutan Liga Seri A Italia pekan ke-31 2022-2023, Minggu 23 April 2023.
Dua pemain Inter Milan Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez berjabat tangan usai keduanya mencetak gol ke gawang Empoli pada pekan ke-31 Liga Seri A Italia musim 2022-2023.(Harir Baldan/Bantenraya.co.id)

BANTENRAYA.CO.ID – Inter Milan akhirnya meraih kemenangan, setelah membungkam Empoli dengan skor 3-0 dalam lanjutan Liga Seri A Italia pekan ke-31 musim 2022-2023.

Inter Milan menaklukkan Empoli di kandangnya di Stadion Carlo Castellani, Kota Empoli, Italia, Minggu 23 April 2023 malam sekitar pukul 18.00 WIB.

Gelontoran tiga gol kemenangan Inter Milan diciptakan oleh Romelu Lukaku pada menit ke-48 dan 76, dan Lautaro Martinez menit ke-88.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA:Bungkam Empoli di Pekan ke-31, Inter Putus Tren Negatif 6 Laga Tanpa Kemenangan

Dengan tambahan tiga poin ini, Inter Milan telah mengoleksi 54 poin dan menggeser AC Milan dari peringkat kelima klasemen sementara Liga Seri A Italia 2022-2023.

Tak hanya itu, kemenangan yang diperoleh Inter Milan di markas Empoli juga telah memutus tren negatif selama enam pekan tanpa kemenangan.

Meski berstatus tamu, I Nerazzurri julukan Inter Milan langsung mengambil inisiatif dalam menyerang ke jantung pertahanan Empoli, sejak peluit babak pertama dibunyikan wasit.

BACA JUGA:Prediksi Liga Italia Pekan ke-31: Juventus vs Napoli, Bianconerri Onfire, I Partenopei Cari Pelampiasan

Sejumlah serangan membahayakan dilancarkan oleh La Beneamata atau Si Ular sebutan lain Inter Milan ke gawang Empoli.

Empoli pun tak tinggal diam ketika ditekan berkali-kali oleh Inter Milan.

Empoli mencoba melakukan percobaan ke mulut gawang Inter Milan yang dikawal Handanovic, hanya saja sejumlah peluang belum ada yang menjadi gol.

BACA JUGA:Semifinal Leg 1 Liga Eropa: AS Roma Tantang Juara UEFA 1988 Bayer Leverkusen, Duel Guru versus Murid, Siapa ke Final?

Pertandingan Empoli versus Inter Milan di babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata.

Selepas jeda, Inter Milan tak mengendurkan serangan. Performa Inter Milan di babak kedua justru lebih trengginas.

Terbukti babak kedua baru berjalan dua menit, Inter Milan sukses membobol gawang Empoli di menit ke-48.

BACA JUGA:Prediksi Liga Inggris: Liverpool Diuji Konsistensi Kala Meladeni Nottingham Forest di Anfield

Adalah Romelu Lukaku yang memecah kebuntuan untuk membawa Inter Milan unggul 1-0.

Tertinggal 0-1 dari Inter Milan, Empoli mencoba bangkit untuk menyamakan kedudukan, namun gol yang ditunggu-tunggu belum juga datang.

Di pertengahan babak kedua Inter Milan berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0.

BACA JUGA:Prediksi Liga Inggris Arsenal vs Southampton: Terpeleset Lagi, Manchester City Siap Salip di Tikungan

Lagi-lagi Romelu Lukaku aktor yang merobek gawang Empoli untuk kali kedua di menit ke-76.

Sudah unggul 2-0, tak membuat Inter Milan berpuas diri. Pasukan Simone Inzaghi terus intensif membuat percobaan spekulasi untuk memperbesar kemenangan.

Sementara Empoli tak bisa berkutik dan hanya melakukan sesekali serangan balik.

BACA JUGA:Prediksi Liga Italia Pekan ke-30, Inter Milan vs Monza, Momen Kebangkitan Inter Milan

Berdasarkan statistik pertandingan, Empoli menguasai bola hanya 39 persen, dengan 11 percobaan tembakan, dan tiga diantaranya mengenai sasaran.

Sedangkan Inter Milan mampu menguasai jalannya pertandingan dengan 61 persen, 16 kali percobaan tembakan, dan 4 diantaranya mengenai sasaran, dan tiga menjadi gol.

Dua menit menjelang waktu normal babak kedua berakhir, Inter Milan memperbesar kemenangan menjadi 3-0 tepatnya menit ke-88, melalui Lautaro Martinez.

BACA JUGA:Berbagi Angka Lawan Munchen, City Lolos ke Semifinal Liga Champions

Kemenangan ini mengantarkan Inter Milan merangsek ke peringkat lima dengan raihan 54 angka, menyalip rival sekotanya, AC Milan.

Namun Inter Milan rawan digusur kembali oleh AC Milan, bila rival sekotanya tersebut meraih angka penuh di pekan ke-31 ini. ***

Pos terkait