Selain Jalur JLS, Ini Dua Rute Alternatif Mudik Lebaran 2023 Menuju Pelabuhan Ciwandan

Screenshot 237 e1680277877216
Jalan Raya Cilegon Anyer yang bisa digunakan untuk mudik lebaran 2023. (Tangkapan Layar Google.Com)

BANTENRAYA.CO.ID – Pemerintah memastikan jika mudik lebaran 2023 untuk pengguna roda dua atau sepeda motor melalui Pelabuhan Ciwandan, Kota Cilegon.

Pelabuhan Ciwandan sendiri nantinya akan diaktifkan untuk mudik lebaran 2023 bagi pengguna sepeda motor pada H – 7 lebaran.

Dimana, untuk menuju jalur mudik lebaran 2023 menuju Pelabuhan Ciwandan tersebut sebagai akan menggunakan jalur Jalan Lingkar Selatan atau JLS sepanjang 15,8 kilometer sebagai jalan utama.

Bacaan Lainnya

Namun, kondisi JLS sendiri sekarang sedang terus dilakukan perbaikan sebagai jalur utama mudik lebaran 2023.

Dimana, pekerjaan jalur JLS tersebut terus dikebut Pemerintah Kota alias Pemkot Cilegon siang dan malam.

BACA JUGA: Jelang Mudik, JLS Masih Rusak Parah

Sayangnya, meski kondisi jalan JLS dalam perbaikan. Namun, kondisi jalan yang memiliki kontur perbukitan dan juga minim penerangan akan menjadi kendala jika anda memiliki waktu mudik lebaran 2023 saat malam hari.

Disisi lain, jalur JLS yang menjadi jalur tambang pasir juga akan membuat kondisi jalan licin untuk para pengendara roda dua.

Ditambah lagi, jika kondisi hujan, maka di sebagian titik JLS akan juga mengalami genangan air yang cukup tinggi dan dipastikan tidak akan membuat nyaman bagi para pengendara sepeda motor jika mudik menggunakan jalur JLS.

Untuk itu, sebenarnya di Kota Cilegon ada sejumlah jalur alternatif yang bisa digunakan para pemudik Pemudik sepeda motor tersebut selain JLS.

Jalur tersebut juga menjadi jalur alternatif yang digunakan bagi para pengguna sepeda motor pada mudik lebaran 2022 lalu.

BACA JUGA: JLS Hancur, Pemkot Tak Mampu Perbaiki

Lalu dimana saja jalur tersebut akan diualas dalam artikel BantenRaya.Co.Id dibawah ini.

  1. Jalan Raya Cilegon – Anyer

Jalan tersebut sebenarnya menjadi jalan yang biasanya dipakai para wisatawan untuk menuju Pantai Anyer.

Dibandingkan JLS jalur tersebut merupakan jalur yang lumayan aman untuk diambil para pengendara roda dua atau sepeda motor untuk mudik lebaran 2023.

Disisi lain, dibandingkan JLS jalur tersebut sebenarnya menjadi jalur yang cukup ramai, karena melintasi wilayah yang cukup padat penduduk dibandingkan JLS, sehingga sangat aman dan tidak rawan.

Lalu, jalur tersebut juga memiliki penerangan yang cukup dibandingkan jalur JLS.

Jalan Raya Cilegon – Anyer juga memiliki kontur jalan yang lurus dan tidak berbukit.

Selanjutnya jalur tersebut juga hanya memiliki jarak 10,6 kilo meter atau 5 kilometer lebih pendek dibandingkan JLS yang memiliki Panjang 15,8 kilometer menurut google maps.

Untuk bisa masuk ke jalur Jalan Raya Cilegon – Anyer, para pengendara roda dua atau sepeda motor bisa masuk melalui jalur Jalan Jenderal Ahmad Yani atau Protokol Kota Cilegon dan mengambil jalan paling kiri menuju Jalan Raya Cilegon Anyer.

Screenshot 238 e1680277982285
Jalan Puntu Masuk Kawasan Industri Krakatau sebagai alternati jalur mudik lebaran 2023 (Tangkapan Layar Google.Com)
  1. Jalur Kawasan Industri Krakatau

Jalur Jalan Kawasan Industri Krakatau juga biasanya akan menjadi jalur yang dibuka saat arus mudik lebaran. Termasuk lebaran 2023 sekarang juga akan dijadikan kembali jalur alternatif.

Jalur tersebut sebenarnya bisa menjadi jalur alternatif bagi para pemudik. Terutama jika anda sudah bablas sampai ke Pelabuhan ASDP Merak dan diminta untuk putar balik ke Pelabuhan Ciwandan.

Jalur tersebut sebenarnya cukup mudah ditemukan karena memang melintasi jalur mudik yang setiap tahun dilalui pengendara.

Jalur tersebut cukup aman dan memiliki jalan yang mulus dibandingkan dengan JLS dan Jalan Raya Cilegon – Anyer.

Jika anda memasuki jalur tersebut, maka sebenarnya akan kembali nantinya masuk ke Jalan Cilegon anyer, namun bisa lebih singkat.

BACA JUGA: Kawasan Wisata Anyer-Cinangka Sepi

Dibandingkan jika anda butar balik dari simpak atau Landmark Kota Cilegon.

Jalan tersebut juga cukup terang dibandingkan JLS. Hal itu karena sejumlah jalan sepanjang Kawasan Industri Krakatau sudah memiliki penerangan tersendiri dari pengelola Kawasan.

Jarak jalan mulai masuk dari kawasan Industri Krakatau menuju Pelabuhan Ciwandan juga lebih dekat dibandingkan JLS, yakni hanya sepanjang 11,9 kilometer atau hanya 25 menit menurut google maps.

Demikian dua rute alternatif jalur mudik lebaran 2023 yang bisa digunakan saat anda pergi malam hari. Tentunya bisa digunakan agar perjalanan lebih aman dan nyaman. ***

Pos terkait