5 Poin Isi Surat Pernyataan Perdamaian Syarifah Fadiyah dengan Muhamad Gempa Awaljon, Siapa yang Bersalah?

BANTENRAYA.CO.ID – Persoalan Syarifah Fadiyah Alkaff, siswi SMP Jambi ini memang sudah melakukan perdamaian dengan Kepala Bagian (Kabag) Hukum Jambi Muhamad Gempa Awaljon Putra.

Bahkan akhir dari persoalan Syarifah Fadiyah dengan Muhamad Gempa Awaljon ialah dicabutnya laporan di Polda Jambi.

Related Articles

Meskipun demikian, publik yang masih memantau dan mengawal kasus Syarifah dengan Gempa, penasaran terkait isi surat pernyataan perdamaian itu.

BACA JUGA: Series 96 Jam Lanjut Season 2? Begini Penjelasan Selengkapnya Serta Bocoran Episode 8

Akun Twitter bernama @PartaiSocmed yang mendukung perjuangan Syarifah, mengunggah surat pernyataan perdamaian tersebut.

Sebelumnya, Syarifah melakukan kritikan kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi melalui akun TikTok miliknya @fadiyahalkaff.

Kritikan siswi SMP Jambi itu untuk meminta keadilan terhadap neneknya yang rumah dan sumurnya dirusak berkali-kali oleh perusahaan asing yang diduga bekerjasama dengan Pemkot Jambi.

BACA JUGA: Charlie Puth Akan Gelar Konser Di Jakarta, Netizen : Gue Harus Jual Apalagi

Namun, kritikan siswi SMP Jambi itu ternyata berujung dilaporkan oleh Kabag Hukum Jambi, Gempa.

Hal ini lantaran isi konten kritikan itu dianggap menghina Pemkot Jambi dengan “firaun” dan “iblis semua”.

Sebab hal itu akhirnya Syarifah dilaporkan oleh Kabag Hukum Jambi, Gempa ke Polda Jambi.

BACA JUGA: Program Kartu Prakerja Gelombang 54 Dibuka, Berikut Cara Daftarnya

Tidak hanya dilaporkan, siswi SMP Jambi itu juga mendapat komentar pelecehan yang dilontarkan pelawak Jambi, Debi Ceper.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3 4Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button