Mengenal PJBN, Ormas yang Mendukung Ratu Ageng Rekawati jadi Bacagub Provinsi Banten 2024

PJBN usung Ratu Ageng Rekawati maju Pilgub Banten 2024
Ormas PJBN usung Ratu Ageng Rekawati maju Pilgub Banten 2024 (Instagram/@ratu.ageng.rekawati)

BANTENRAYA.CO.ID – Paguron Jalak Banten Nusantara (PJBN) adalah sebuah organisasi masyarakat (Ormas) yang tengah menjadi sorotan dalam dunia politik Banten, terutama dalam konteks Pemilihan Gubernur (Pilgub) Provinsi Banten tahun 2024.

Organisasi ini berperan penting dalam mengusung sosok Hj. Ratu Ageng Rekawati, atau yang akrab disapa Bunda Reka, sebagai salah satu kandidat Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Provinsi Banten.

Bunda Reka sendiri adalah Ketua Harian DPP PJBN, sehingga keterkaitannya dengan organisasi ini sangat erat. Namun, apa sebenarnya PJBN dan apa peran serta program kerjanya?

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Inilah Tempat Wisata Menarik dan Seru yang Ada di Kota Pekanbaru: Salah satunya Wisata Iconic Asia

Tim Bantenraya.co.id telah mengutip dari Jalakbantenbekasiraya.blogspot.com, berikut informasinya.

PJBN, atau Paguron Jalak Banten Nusantara, bukanlah sebuah klinik supranatural atau tempat yang melayani jasa pengisian ilmu kanoragan secara instan dengan pembayaran mahar.

PJBN merupakan sebuah Ormas yang memiliki peran dalam memasyarakatkan nilai-nilai budaya dan kearifan lokal Banten, serta melakukan berbagai kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.

BACA JUGA: Kecanduan Judi Online, Seorang Ibu Rumah Tangga Bobol Kredit Sebesar Rp800 Juta dari KTP Tetangga

PJBN memiliki kantor pusat, atau DPP, yang berlokasi di Pandeglang, Banten. Ormas ini memiliki Ketua Umum bernama Kh. Tb. Sangadiah, MA.

Kh. Tb. Sangadiah, MA sendiri merupakan ayah dari Ratu Ageng Rekawati. Beliau sosok yang rendah hati, bersahaja, dan dikenal bijaksana

Meskipun berawal dari Banten, anggota PJBN telah tersebar di seluruh Indonesia, menunjukkan dampak positif yang dimiliki organisasi ini.

BACA JUGA: Tangguhkan jiwa kemanusiaan dan Asah Kemampuan Sejak Dini, PMI Pandeglang Gelar Pelatihan YRCIA Bagi Pelajar SMP dan SMA.

Program kerja ormas ini mencakup sejumlah kegiatan yang mendukung pengembangan diri anggotanya dan pemberdayaan masyarakat. Program-program tersebut antara lain:

  1. Pengajian Rutin (khusus anggota yang beragama Islam): PJBN menyelenggarakan pengajian rutin setiap tiga bulan sekali untuk mendekatkan anggota dengan nilai-nilai agama Islam.
  2. Majelis Dzikir (khusus anggota yang beragama Islam): Organisasi ini juga mengadakan majelis dzikir setiap bulan sekali sebagai bentuk ibadah dan kebersamaan anggota.
  3. Latihan Beladiri: PJBN menggelar latihan beladiri setiap minggu sekali, memberikan kesempatan bagi anggotanya untuk meningkatkan keterampilan bela diri.
  4. Unit Usaha (Koperasi, Home Industri, Bisnis Jasa): Organisasi ini mendukung anggotanya dalam mengembangkan usaha mereka, termasuk koperasi, home industri, dan bisnis jasa.
  5. Kegiatan-kegiatan Sosial: PJBN juga aktif dalam kegiatan sosial seperti donor darah, bazar amal, santunan yatim piatu, dan lainnya, sebagai bentuk kontribusi positif terhadap masyarakat.

BACA JUGA: Dijual Murah Langsung Ludes, Warga Pulo Panjang Kabupaten Serang Borong 5 Ton Beras Bulog

Dengan profil yang kuat dan program kerja yang beragam, PJBN mendukung visi Bunda Reka sebagai calon gubernur potensial untuk Provinsi Banten.

Dalam Pilgub Banten 2024, PJBN dan Bunda Reka akan bersaing dalam upaya mewujudkan perubahan positif dan kemajuan bagi masyarakat Banten.***

Pos terkait