Anak Uya Kuya Cinta Kuya Jadi Pemulung, Segini Pendapatan Per Harinya

Cinta Kuya anak Uya Kuya
Cinta Kuya saat mengumpulkan botol bekas. (YouTube Cinta Kuya)

BANTENRAYA.CO.ID – Putri sulung Uya Kuya, Cinta Kuya jadi pemulung di Amerika Serikat. Aktivitasnya itu, diunggah dalam akun YouTube pribadinya.

Meski anak seorang artis, Cinta Kuya yang saat ini sedang menempuh pendidikan di Amerika Serikat, sepertinya enggan merepotkan orang tuanya.

Selain menjadi memulung barang bekas, Cinta Kuya juga tak segan memungut sampah-sampah plastik.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA : Lirik Lagu Sial, Mahalini Tentang Kisah Cinta Yang Di Tinggal Kekasihnya

Dalam video yang diunggahnya, nampak Cinta Kuya tengah mengumpulkan botol bekas dan memisahkan dalam kantong sesuai jenisnya.

Setelah dikumpulkan, Cinta Kuta membawa botol-botol bekas tersebut dibawa ke tempat daur ulang.

Atas aktivitasnya itu, sejumlah netizen cukup penasaran dengan penghasilan dari mencari botol-botol bekas di negara Paman Sam.

BACA JUGA : Lama Dirahasiakan, Ternyata Pejabat Ini yang akan Dilantik Jadi Pj Bupati Tangerang Besok

Cinta Kuya mengatakan dalam sehari dirinya bisa menghasilkan ratusan ribu rupiah, dari hasil daur ulang botol-botol tersebut.

“Perkiraan ada 40 dollar (AS sekitar Rp 615.060 kurs rupiah Rp15.376.50),” katanya dikuti dari YouTube Cinta Kuya, Rabu 20 September 2023.

Cinta Kuya menyebut botol yang dihargai tinggi yaitu botol minuman alumunium.

“Ternyata paling mahal alumunium, 1.68 dollar (sekitar Rp 25.809),” tandasnya.

Cinta menerangkan dirinya hanya banyak mengumpulkan botol bekas plastik, sehingga pendapatannya cukup kecil.

“Yang disangka-sangka 40 dollar, 13 dollar (hanya dapat-red),” tandasnya. *

Pos terkait