Atasi Kemacaten di Jalur Wisata Anyer-Cinangka, Dewan Desak Jalan Raya Mancak Dilebarkan

3 MACET
Kendaraan memadati Jalan Raya Anyer pada libur lebaran sehingga menimbulkan kemacetan panjang, Senin 24 April 2023.

BANTENRAYA.CO.ID – Pelabaran Jalan Raya Mancak yang menghubungkan ke kawasan wisata Anyer-Cinangka disuarakan berbagai pihak karena dinilai sangat mendesak.

Jalan Raya Mancak dinilai bisa menjadi alternatif untuk mengatasi kemacetan menuju wisata Anyer-Cinangka jika dilakukan pelebaran.

Jalan Raya Mancak sendiri merupakan salah satu akses menuju wisata Anyer-Cinangka namun kondisinya jalannya cukup sempit untuk dibeberapa titik.

BACA JUGA: Diserbu Wisatawan, Kawasan Wisata Pantai Anyer Penuh dan Membuat Arus Lalu Lintas Padat Total Hingga Macet Parah

Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Serang Suja’i A. Sayuti mengatakan, kemacetan di jalan-jalan menuju kawasan wisata Anyer-Cinangka yang kerap terjadi setiap kali libur panjang seharunya menjadi perhatian Pemprov untuk dicarikan solusi.

“Anyer-Cinangka-Carita itu kan salah satu ikon wisata yang ada di Banten, maka sudah seharunya masalah kemacetan yang parah itu menjadi perhatian pemerintah provinsi,” ujar Suja’i, Kamis 27 April 2023.

Ia menjelaskan, jika akses menuju kawasan wisata Tanjung Lesung telah dibuatkan jalan tol oleh pemerintah pusat, maka untuk mengatasi kemacetan menuju Anyer-Cinangka Pemprov Bantan cukup melakukan pelebaran Jalan Raya Mancak.

BACA JUGA: 8 Rekomendasi Villa Terbaik di Anyer Yang Memiliki Fasilitas Super Mewah

“Kondisi sekarang ini kan Jalan Raya Mancak sempit. Memang akses menuju Anyer-Cinangka ada jalan palima tapi di sana juga macet terus, begitu juga dengan Jalan Raya Cilegon-Mancak karena memang banyak kendaraan masuk keluar industri,” katanya.

Sedangkan, untuk mengatasi kemaceten di Jalan Raya Anyer, politikus Gerindra itu mendorong Pemkab Serang agar melanjutkan pembangunan Jalan Anyer-Jaha sehingga wisawatan bisa langsung ke pantai tanpa melewati Jalan Raya Anyer.

“Itu kan dalam perencananya dari Lingkar Anyer sampai Jaha, tembusnya ke Cikoneng, tapi kan sampai sekrang enggak ada kelanjutan hanya baru sebagian yang dibebaskan,” tuturnya.

BACA JUGA: Fakta Menarik Pantai Anyer: Destinasi Pantai Eksotis di Banten

Terpisah, warga Kecamatan Mancak Agung Wahyudi mengatakan, pelebaran Jalan Raya Mancak mendesak dilakukan karena jalan tersebut tidak pernah sepi dan setiap harinya ramai dilintasi wisatawan yang akan ke Anyer-Cinangka.

“Harapan kami sebagai warga kalau bisa jangan hanya dibeton saja tapi juga harus dilebarkan,” katanya.***

Pos terkait