Trending

Butuh Keseriusan Pemkot Cilegon Jadikan Rawa Arum Destinasi Wisata, Masih Minim Fasilitas Terutama Toilet

“Rencana akan dikelola oleh bidang pariwisata Disporapar,” ujarnya.

Nantinya, pada 2024 akan ada review master plan yang dilakukan dari Disporapar Kota Cilegon.

“Tahun 2024 akan ada review master plan Situ Rawa Arum di Disporapar,” pungkasnya.

Pantauan Bantenraya.co.id di lokasi, area situ sangat luas hampir 8,2 hektare dan bentangan sisi danau sangat potensial untuk dibangunkan fasilitas wisata bagi warga.

BACA JUGA: 20 Kata-kata Bijak Ucapan Selamat Datang Bulan Oktober 2023 Penuh Makna dan Semangat

Beberapa sudah ada saung dan tempat makan di tepi danau. Namun, harus dikembangkan lagi agar lebih bagus.

Sarana penunjang seperti Toilet nampaknya masih  jadi kendala, sehingga butuh dibangunkan beberapa titik lagi.

Termasuk, pengelolaan Situ Rawa Arum harus diperjelas dengan konsep kerjasama bersama masyarakat, sehingga bisa tertata lebih baik.

Saat ini jalan masuk ke Situ Rawa Arum sendiri sudah dilakukan pembebasan lahan dengan kurang lebih Rp14 miliar digelontorkan. ***

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
Laman sebelumnya 1 2 3

Related Articles

Back to top button