Dianggap Problematik, Ini 4 Kontroversi Matty Healy Vokalis The 1975 Sebelum Aksinya Cium Sesama Jenis di Panggung Malaysia

Kontroversi Matty Healy vokalis The 1975 yang dianggap problematik. (Instagram/the1975)
Kontroversi Matty Healy vokalis The 1975 yang dianggap problematik. (Instagram/the1975)

BANTENRAYA.CO.ID – Berikut beberapa kontroversi Matty Healy vokalis The 1975 yang dianggap problematik sebelum namanya  ramai dibicarakan usai aksinya mencium sesama pria di panggung Malaysia.

Matty Healy yang menolak aturan anti LGBT dari pemerintah Malaysia menjadi geram dan meluapkan emosinya di atas panggung Good Vibe Festival di Kuala Lumpur, Malaysia saat bandnya tampil.

Aksi protes itu ia keluarkan lewat pidatonya yang mengatakan bahwa ia tidak setuju dengan aturan dari pemerintah Malaysia lalu mencium pemain bassnya, Ross MacDonal langsung di atas panggung.

Bacaan Lainnya

Hal tersebut membuat festival musik itu terpaksa diberhentikan pada perayaannya di hari pertama walau masih tersisa 2 hari lagi.

BACA JUGA: Mulutmu Harimaumu, KKN Unram Diusir Warga Usai Sebut Tidak Ada yang Cantik di Desa Kayangan

Buntut dari kontroversi tersebut berimbas pada pembatalan manggung band The 1975 di Indonesia pada WTF (We The Fest) 2023 dan negara Tapei.

Banyak fans di Indonesia yang kecewa akan aksi Healy di panggung Good Vibe Festival hingga memilih berhenti jadi fans band asal Britania itu.

Tak hanya sekali ini, ternyata vokalis band The 1975 ini sempat beberapa kali menuai kontroversi di atas panggung saat tampil bersama bandnya.

Berikut 4 kontroversi Matty Healy yang pernah ia lakukan di atas panggung:

BACA JUGA: Parah Banget! Dua Orang Pelajar Kepergok Mesum di Toilet Mall Saat Masih Menggunakan Seragam Sekolah

1. Mencium Penggemar Pria di Dubai

Pada tahun 2019, Matty Healy pernah mencium penggemar pria di Dubai karena menentang hukum Uni Emirat Arab yang ada sama seperti di Malaysia.

Ia juga kerap mencium penggemarnya di atas panggung. Ia pernah mencium dan bermesraan dengan penggemarnya saat tampil di Las Vegas pada tahun 2022.

2. Mencium Satpam Penjaga Panggung

Tak hanya penggemar, Healy juga pernah mencium satpam penjaga panggung saat tampil di NorthSide Festival di Denmark Juni lalu.

Penjaga keamanan panggung yang juga seorang pria itu juga terlihat senang dan sempat beberapa kali membalas ciuman dari Matty Healy.

3. Menempelkan Alat Vital ke Kamera

Pada 27 Juni 2023 baru-baru ini, Matty Healy membuat aksi yang tak senonoh yaitu menempelkan alat vitalnya ke kamera saat manggung di London.

Terlebih kamera tersebut sedang dipegang oleh seorang kameramen pria. Hal tersebut banyak membuat para fans kaget dan jijik atas aksinya.

4. Memakan Daging Mentah

Tak hanya berbau seksualitas, ia juga pernah menghebohkan panggung karena memakan daging steak tomahawk mentah saat tampil di London.

Aksi ini bersamaan dengan kontroversinya menempelkan alat vital ke kamera yang ia lakukan pada 27 Juni 2023 lalu.

Itulah beberapa aksi kontroversial Matty Healy sang vokalis The 1975 sebelum akhirnya mencium sesama pria yang merupakan bassisnya sendiri di panggung Malaysia.

Beberapa kontroversi yang telah ia lakukan, banyak para netizen bahkan para penggemar menganggap bahwa ia merupakan salah satu vokalis band yang problematik.***

 

Pos terkait