Trending

Gedung 5 Lantai RSUD Cilegon Segera Dibangun, Ini Ruang Layanan di Dalamnya

BANTENRAYA.CO.ID – Gedung 5 lantai Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD Cilegon akan segera dibangun tahun ini.

Rencananya, Agustus 2023 pembangunan gedung megah RSUD Cilegon akan mulai dibangun konstruksinya.

Pelaksana Tugas Direktur RSUD Cilegon Lendy Delyanto mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan persiapan untuk pembangunan gedung 5 lantai.

Ia menartgetkan, pada Agustus 2023 pekerjaan konstruksi sudah bisa dilakukan.

BACA JUGA:DPRD Kota Cilegon Berikan 5 Catatan Atas Pelaksanaan APBD 2022  

“Saat ini proses finalisasi AMDAL (Analsisis Mengenadi Dampak Lingkungan) sama persiapan lelang konstruksi, menyusun KAK (Kerangka Acuan Kerja),” kata Lendy kepada awak media, Senin, 24 Juli 2023.

Dikatakan Lendy, pekerjaan pembangunan  gedung 5 lantai di RSUD Cilegon terbagi pada 2 tahap.

Pembangunan konstruksi di tahun 2023 ini dan finishing akan dilanjutkan di 2024 mendatang.

“Sesuai rencana semula seperti itu 2 tahun. 69 miliar tahun ini saja, jadi bukan multiyears tapi bertahap,” kata Lendy.

BACA JUGA:Melanggar Lalu Lintas, 434 Pengendara di Kota Cilegon Dapat Teguran Saat Operasi Patuh Maung 2023

Pria yang bergelar doktet ini mengatakan, gedung 5 lantai RSUD Cilegon untuk Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD), Ruang Bedah Sentral, Ruang Intensive Care Unit (ICU), Ruang Intensive Caridology Care Unit (ICCU), Ruang Rawat Inap VIP, Ruang Rawat Inap VVIP.

“Gedung baru, diharapkan ada peningkatan kunjungan. Fasilitas pelayanan dilengkapi, tempat tidur IGD, ICCU, dan yang lain. Saat ini kalau jumlah kunjungan rawat jalan per hari sekitar 200 pasien,” ungkapnya.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button