Jadwal Bus Damri Jabodetabek ke Bandara Soetta Terbaru, Lengkap dengan Rute dan Titik Pemberangkatan

Jadwal bus Damri
Bus Damri melayani rute Jabodetabek ke Bandara Soekarno Hatta. (Gillang/Bantenraya.co.id)

BANTENRAYA.CO.ID – Berikut adalah jadwal bus DAMRI dari sejumlah titik pembenrangkatan di Jabodetabek menuju Bandara Soetta.

Tak hanya jadwal, artikel ini juga menyediakan informasi mengenai rute dan tarif dari jasa angkutan bus DAMRI yang dinaiki.

Jadi bagi Anda yang ingin bertolak ke Bandara Soetta, langsung cek jadwal lengkap dari operasional bus DAMRI di bawah ini.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Karya Visual Fotografer ini Dipakai Tanpa Izin dalam Video Musik, Hanya Dibayar Maaf dan Terima Kasih!

DAMRI merupakan singkatan dari Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia yang sudah berdiri sejak 1943.

Saat itu, perusahaan ini memiliki nama Jawa Unyu Zigyosha melayani angkutan barang dan Zidosha Sokyoku untuk angkutan penumpang.

Pada 1945, Jawa Unyu Zigyosha berubah nama menjadi Djawatan Pengangkoetan dan Zidosha Sokyoku menjadi Djawatan Angkoetan Darat.

BACA JUGA: Hasil Liga Seri A Italia Pekan ke-2, Cagliari Vs Inter: Emang Boleh Gawang Nerazzurri Masih Perawan

Pasca Kemerdekaan, keduanya dimerger hingga akhirnya lahir DAMRI berdasarkan Makloetmat Menteri Perhoeboengan No.01/DAM/46.

Sejak saat itu, DAMRI terus melakukan transformasi sebagai penyedia ajsa layanan transportasi.

Kini, Perusahaan Umum itu pun telah melayanan berbagai rute angkutan dengan armada baru yang dilengkapi teknologi tinggi.

Salah satu rute yang dilayani adalah Jabodetabek-Bandara Soetta, dan berikut adalah jadwal lengkapnya dikutip Bantenraya.co.id dari berbagai sumber.

BACA JUGA: Dijamin Benar! Kode Voucher Shopee Hari Ini Selasa 29 Agustus 2023, Belanja Produk Fashion Diskon dan Cahsback 99 Persen

Jadwal, Rute dan Titik Pemberangkatan

Gambir – Bandara Soetta

Rute: Stasiun Gambir Jakarta Pusat – Pasar Baru – Jalan Garuda Kemayoran – Pekan Raya Jakarta Kemayoran – Masuk Pintu Tol Kemayoran – Tol Ancol – Tol Bandara – Bandara Soetta.

Jadwal: 03.00-20.00 WIB (dari Stasiun Gambir), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) masing-masing kedatangan per 30 menit

Tarif: Rp80.000

BACA JUGA: 16 Ide Tema Maulid Nabi Muhammad SAW 2023 Fresh, Kekinian, Cocok Untuk Generasi Milenial

Kemayoran – Bandara Soetta

Rute: Pool Damri Kemayoran – Gunung Sahari – Tol Ancol – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 05.00-18.00 WIB (dari Kemayoran), 07.00-21.00 WIB (dari bandara) masing-masing kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp80.000

Thamrin City – Bandara Soetta

Rute: Mall Thamrin City – Hotel Indonesia – Jalan Sudirman – Jalan Semanggi – Tol Dalam Kota – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta

Jadwal: 05.00-17.00 WIB (ke bandara), 07.00-19.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit.

Tarif: Rp80.000

BACA JUGA: Kumpulan Ucapan HUT DPR RI ke-78 Singkat dan Penuh Makna, Cocok Dijadikan Caption di Media Sosialmu

Terminal Blok M – Bandara Soetta

Rute: Terminal Blok M (Jalur 2) – Jalan Sisingamangaraja – Jalan Sudirman -Senayan – Masuk Tol Dalam Kota (Pintu Tol Semanggi) – Tol Dalam Kota – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 03.00-19.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp80.000

Lebak Bulus – Bandara Soetta

Rute: Ex Terminal Lebak Bulus – Masuk Pintu Tol Pondok Indah – Tol JORR – Tol Lingkar Barat (JORR 2) – Tol Bandara Soekarno Hatta – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 06.00-18.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp90.000

BACA JUGA: 15 Ucapan Selamat HUT Ke-78 DPR RI, Inspiratif dan Penuh Makna, Buat Status Medsos

Terminal Pasar Minggu – Bandara Soetta

Rute: Terminal Pasar Minggu – Jalan Raya Pasar Minggu – Masuk Pintu Tol Pancoran – Tol Dalam Kota (Arah Grogol) – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 04.00-20.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp95.000

Pramuka City – Bandara Soetta

Rute: Apartment Green Pramuka City – By Pass (A Yani) – Tol Dalam Kota Arah Ancol – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 05.00-16.00 WIB (ke bandara), 07.00-19.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 120 menit

Tarif: Rp80.000

Terminal Rawamangun – Bandara Soetta

Rute: Terminal Rawamangun – Jalan Pemuda – Tol Dalam Kota Arah Ancol – Tol Ancol – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 04.00-20.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 30 menit

Tarif: Rp80.000

BACA JUGA: Karya Visual Fotografer ini Dipakai Tanpa Izin dalam Video Musik, Hanya Dibayar Maaf dan Terima Kasih!

Terminal Kampung Rambutan – Bandara Soetta

Rute: Terminal Kampung Rambutan – Pasar Rebo – Tol Dalam Kota Arah Grogol – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 03.00 – 20.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan ker 30 menit

Tarif: Rp95.000

Mangga Dua Square – Bandara Soetta

Rute: Mangga Dua Square – Masuk Gerbang Tol Ancol – Tol Ancol – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 06.00-15.00 WIB (ke bandara), 08.00-18.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 120 menit

Tarif: Rp80.000

Terminal Tanjung Priuk – Bandara Soetta

Rute: Terminal Tanjung Priok – Tol Ancol – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 04.00-19.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp 80.000

BACA JUGA: UPDATE Coupon Code The Spike Volleyball Story Hari Ini Selasa, 29 Agustus 2023, Klaim Reward Bola Voli Gratis Sekarang

Merak – Bandara Soetta

Rute: Pool Damri Merak – Terminal Seruni (Cilegon) – Terminal Pakupatan (Serang) – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 00.00-18.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp140.000

Bogor – Bandara Soetta

Rute: Botani Square – Tol Jagorawi – Tol Dalam Kota (Arah Ancol atau Arah Grogol, tergantung situasi lalu lintas) – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 02.00-20.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 meit

Tarif: Rp130.000

Cibinong City Mall – Bandara Soetta

Rute: City Mall Cibinong – Masuk Pintu Tol Cibinong – Tol Jagorawi – Tol Dalam Kota (Arah Ancol atau Grogol, tergantung situasi Lalu Lintas) – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 03.00-17.00 WIB (ke bandara), 07.00-23.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp120.000

BACA JUGA: Indra Bekti Putuskan Rujuk, Ibu Aldilla Jelita: Tidak Rela

BSD – Bandara Soetta

Rute: ITC BSD Mall – Tol JORR Karang Tengah – Tol Kamal – Tol Cengkareng – Soekarno-Hatta.

Jadwal: 04.00-18.00 WIB (ke bandara), 06.00-21.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp95.000

Karawaci – Bandara Soetta

Rute: Hypermart Karawaci – Tol Tangerang – Tol Lingkar Barat – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta

Jadwal: 06.00-21.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp110.000

Cikarang – Bandara Soetta

Rute: Hollywood Junction – Jalan Raya Cikarang – Tol Cikarang Timur – Tol Cawang – Tol Dalam Kota (Arah Ancol atau Grogol, situasional) – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta

Jadwal: Pukul 04.00-18.00 (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menuit

Tarif: Rp120.000

BACA JUGA: Alasan MA Batalkan Vonis Mati Ferdy Sambo: Pernah Berjasa Ikut Menjaga Keamanan Negara

Karawang – Bandara Soetta

Rute: Grand Taruma Karawang – Tol Jakarta Cikampek-Tol Dalam Kota-Tol Prof Sedyatmo-Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 02.00-16.00 WIB (ke bandara), 07.00-21.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 120 menit

Tarif: Rp 160.000

Bekasi Barat – Bandara Soetta

Rute: Terminal Kayuringin Bekasi – Masuk Tol Bekasi Barat – Tol Cawang – Tol Dalam Kota Arah Ancol – Tol Ancol – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 02.00-20.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 30 menit

Tarif: Rp100.000

Bekasi Timur – Bandara Soetta

Rute: BTC 1 – Jalan Kunang Kunang 2 – BTC 2 – GP Mall 2 – Jalan Haji Mulyadi Joyomartono 19 – Bandara Soekarno Hatta

Jadwal: 04.00-16.00 WIB (ke bandara), 07.00-19.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 120 menit

Tarif: Rp100.000

Harapan Indah Bekasi – Bandara Soetta

Rute: Kota Harapan Indah Bekasi (Pasar Modern) – Pulo Gadung – Kelapa Gading – Masuk Pintu Tol Cempaka Putih – Tol Dalam Kota Arah Ancol – Tol Ancol – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 04.00-18.00 WIB (ke bandara), 07.00-21.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 120 menit

Tarif: Rp100.000

Tambun – Bandara Soetta

Rute: Grand Wisata Tambun -Tol Dalam Kota – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta

Jadwal: 04.00-18.00 WIB (ke bandara), 06.00-00.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 60 menit

Tarif: Rp 120.000

Terminal Pulo Gebang – Bandara Soetta

Rute: Terminal Pulo Gebang – Jalan Tol Lingkar Luar (JORR) – Tol Bandara – Bandara Soekarno Hatta.

Jadwal: 05.00-18.00 WIB (ke bandara), 07.00-21.00 WIB (dari bandara) kedatangan per 120 menit

Tarif: Rp90.000. ***

Pos terkait