BANTENRAYA.CO.ID – Media sosial dihebohkan dengan rekaman video detik-detik bus besar masuk jurang di kawasan wisata Guci Tegal pada hari ini, Minggu 7 Mei 2023.
Video detik-detik bus besar masuk jurang di kawasan wisata Guci Tegal tersebut langsung beredar secara masif di media sosial.
Dalam video yang diterima Bantenraya.co.id selama 30 detik itu, terlihat bus besar berwarna merah itu meluncur ke arah jurang.
BACA JUGA: 1 Menit yang Lalu, Kode Redeem FF Free Fire Terbaru 17 April 2023, Berhadiah Gun Skin Kingfisher
Tampaknya bus besar berwarna merah itu kehilangan kendali sehingga berujung masuk jurang.
Saat peristiwa tersebut, terdengar suara teriakan dari warga sekitar yang menyaksikan detik-detik bus besar masuk ke jurang.
Hingga saat ini, belum ada informasi detail mengenai penyebab bus besar masuk ke arah jurang di kawasan wisata Guci Tegal.
BACA JUGA: Detik-detik Kecelakaan Bus Masuk Jurang di Objek Wisata Guci Tegal: Teriak Bersahutan Lalu…..
Dari berbagai sumber, terkait bus besar masuk ke jurang di kawasan wisata Guci Tegal, Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Iqbal Alqudussy membenarkan kabar tersebut.
“Iya,” kata Kombes Pol Iqbal Alqudussy,
Sementara itu, belum ada kabar berapa orang yang berada di dalam bus besar tersebut.
Sebagian warganet mengomentari video detik-detik bus besar masuk ke jurang di kawasan wisata Guci Tegal.
“Innalillahi wa innailahi rojiun, semoga selamat semua tdk ada korban jiwa meninggal,” tuli akun Instagram @cepotwalade.
“Semoga tidak ada korban jiwa,” ujar akun Instagram @sapu__lidi_.
“Aku melihat nya langsung di TKP, kasian ada ibu2 yg mukanya berdara,” kata keterangan akun Instagram @adha912.
“Turut berduka cita,” tandas akun Instagram @gestun.idr.***