BANTENRAYA.CO.ID – Berikut ini seputar makanan khas Tuban yang sedang hits, jangan sampai ketinggalan nih.
Terdapat beberapa makanan khas Tuban yang harus kalian coba ketika bepergian kesana.
Simak terus kelanjutan dari makanan khas Tuban yang hits saat ini, jika kalian berlibur kesana.
BACA JUGA:Pengumuman UKT PCMB UIN Banten 2023 Jalur Mandiri, Cek Lengkapnya di Sini!
Seperti yang diketahui Tuban adalah ibu kota Kabupaten Tuban yang sekaligus menjadi pusat pemerintahan dan perekonomian dari Kabupaten Tuban.
Tuban juga merupakan sebuah wilayah Kecamatan yang terletak di Kabupaten Tuban, Provinsi Jawa Timur, Indonesia.
Arti dari Tuban adalah gabungan dari kata “meTU BANyune”. Orang Jawa sering membuat dua kalimat atau lebih menjadi lebih pendek.
Pada dua kata sebelumnya, orang Jawa memadukan dua kata tersebut menjadi sebuah kata. Dua kata “meTU BANyune” disingkat menjadi satu kata yaitu “Tuban”.
Wisata yang berada di Tuban juga tak kalah jauh dengan kota yang lainnya, dan juga cukup populer untuk pemandangan alamnya.
Selain Wisata juga terdapat makanan khas yang harus kalian coba ketika kesana jika tidak mencicipinya. Tak sedikit pula masyarakat yang rela berburu makanan khas Tuban saat tengah berkunjung.
Beberapa makanan khas Tuban, Jawa Timur ini pun terbilang cukup melegenda dan unik. Tentu saja hal ini menjadi alasan masyarakat dan para wisatawan untuk menjajal makanan khas Tuban tersebut.
Salah satu makanan khas Tuban yang cukup terkenal dan melegenda yaitu belut pedas. Kota Tuban sendiri memang dikenal dengan memiliki cita rasa pedas di setiap masakannya.
Dikutip Bantenraya.co.id dari beberapa sumber, berikut ini terdapat makanan khas Tuban yang bisa kalian cicipi ketika kesana:
1. Belut Pedas
Aneka sajian belut di Tuban tak pernah habis untuk diolah. Belut pedas sendiri merupakan makanan khas Tuban yang sangat populer di masyarakat.
Sebelumnya, belut yang telah dibersihkan akan digoreng hingga kering kemudian dibumbui pedas. Biasanya, olahan belut pedas satu ini sering disajikan dengan nasi jagung sebagai penambah cita rasa.
2. Dumbek
Pilihan makanan khas Tuban yang tradisional dan cukup melegenda ialah Dumbek. Dumpek sendiri merupakan makanan khas tuban yang memiliki cita rasa manis dan gurih.
Pasalnya, jajanan satu ini terbuat dari tepung beras, gula merah, daun pandan, santan, parutan kelapa serta garam.
Biasanya jajanan satu ini cukup mudah ditemui di pasar tradisional dengan harga yang sangat terjangkau.
Pilihan makanan khas Tuban yang tidak boleh terlewat ialah kari rajungan. Rajungan sendiri merupakan jenis kepiting kecil dan mudah ditemui di pesisir pantai. Menu kari rajungan sendiri memiliki cita rasa yang guris sekaligus penas.
3. Serabi Selong
Serabi selong khas Tuban sekilas mirip serabi Bandung. Bedanya ada di bumbu dan cara pengolahannya.
Makanan yang dibuat dari bahan dasar tepung beras tersebut disajikan dengan diberi santan kelapa yang sangat kental, sehingga kue tersebut mempunyai rasa yang sangat gurih. Warung Serabi Selong Tuban ada di Jalan Lukman Hakim dengan harga Rp1.000 per bijinya.
BACA JUGA:Pengumuman UKT PCMB UIN Banten 2023 Jalur Mandiri, Cek Lengkapnya di Sini!
4. Ampo
Kudapan satu ini termasuk salah satu makanan khas Tuban yang cukup unik dan mungkin tidak akan kamu temukan di daerah lain.
Ampo adalah salah satu jenis kudapan ringan yang unik karena terbuat dari tanah liat dan termasuk makanan tradisional menyehatkan bagi masyarakat Tuban.
Cemilan tersebut sudah disukai secara turun menurun oleh masyarakat Tuban dan biasanya dijadikan sebagai makanan pendamping sembari menikmati kopi atau teh manis.
BACA JUGA:Dapat Bantuan Kapolri, Sultan Rifat Diberi Harapan Baru Untuk Pulih Hingga Seperti Sedia Kala
5. Es Bubur Sumsum
Bubur Sumsum di Tuban ini dapat disebut sebagai makanan dan minuman sekaligus. Tekstur dari bubur sumsum ini sangat halus, sehingga sangat gampang untuk kita telan kedalam perut. Soal rasa tentunya sangat nikmat dan begitu menyegarkan.
Minuman Khas Tuban yang satu ini sangat cocok untuk kita minum ketika suhu cuaca sedang panas. Dapat ditemukan di Kuliner Andalan Kota Tuban di Jalan Basuki Rahmat dengan harga Rp10.000 per mangkok.
BACA JUGA:SUNGGUH MIRIS! Satpam Aniaya Ketua DPC Partai Perindo Pademangan Hingga Meninggal Dunia!
6. Becek Menthok
Becek Menthok merupakan salah satu makanan khas Tuban yang memiliki cita rasa cukup kuat. Pasalnya, pengolahan becek menthok yang berbahan dasar menthok ini menggunakan cukup banyak bumbu dan rempah.
Cara memasak becek menthok sendiri tak terlalu sulit. Sebelumnya setelah dibersihkan, kamu hanya perlu mengungkep menthok dengan bawang putih, kunyit, daun jeruk, ketumbar hingga yang telah dihaluskan hingga empuk.
Kemudian tumis bawang merah dan putih, cabai, kunyit, ketumbar, jahe, daun jerus yang telah dihaluskan serta lengkuas. Setelah itu masukan menthok yang telah direbus dan tambahkan garam serta santan secukupnya.
Masak hingga mendidi dan taburi dengan irisan bawang goreng. Biasanya becek menthok juga disajikan bersama dengan sate menthok.
7. Satai menthok
Satu lagi makanan khas Tuban yang wajib dicoba, yaitu satai menthok. Selain rasanya yang lezat, satai menthok juga memiliki tekstur daging yang unik.
Teksturnya sedikit lebih keras jika dibandingkan dengan satai ayam biasanya. Satai ini diolah dengan menggunakan racikan bumbu khas Tuban.
Bumbu-bumbunyanya terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting, daun jeruk, cabai rawit hijau, dan air jeruk lemon.
BACA JUGA:7 Tempat Wisata Eksotis di Banyuwangi, Paling Cocok Untuk Liburan di Hari Weekend
8. Gemblong
Gemblong merupakan sebuah jajanan pasar yang tampaknya sudah tidak asing bagi warga Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Ternyata, Tuban menjadi daerah yang memiliki produk tersebut sebagai salah satu jajanan tradisionalnya.
Kue ini terbuat dari tepung ketan yang didalamnya diberi larutan gula merah. Komponen inilah yang membuat cita rasanya sangat unik.
Terkadang sebagian orang lebih mengenal gemblong dengan sebutan getas. Meskipun begitu, kamu tak perlu heran karena beberapa makanan di Indonesia memang kerap dikenal dengan nama yang berbeda beda.
Bagi kamu yang penasaran, coba saja mencicipinya siapa tau bisa merasakan perbedaan gemblong Tuban dengan daerah yang lain.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Bakso di Surakarta Versi Taste Atlas, Bisa Bikin Mood Makan Bertambah!
Itulah beberapa makanan khas Tuban Jawa Timur yang bisa kalian cicipi ketika kesana.***