Pekerja PT KJL Tewas Diduga Kecelakaan Kerja, Pihak Keluarga Lapor Polisi

TEWASSS
Gambar Ilustrasi orang meninggal dunia (Pixabay/asd,was)

BANTENRAYA.CO.ID – Pekerja PT KJL atau Krakatau Jasa Logistik di Kota Cilegon meninggal dunia pada Jumat, 4 Agustus 2023.

Pekerja PT KJL yang tewas akibat kecelakaan kerja bernama Eranto, 28 tahun.

Peristiwa kecelakaan kerja itu dibenarkan oleh salah satu anggota keluarga korban bernama Oji.

Bacaan Lainnya

Paman korban itu mengaku belum tahu secara persis peristiwa itu.

BACA JUGA:Di PHK, 3 Eks Karyawan PT KJL Ngadu ke DPRD Cilegon

“Kejadian persis kami belum tau, sampai sekarang belum jelas,” ujar Oji, Sabtu, 5 Agustus 2023.

Dikatakan Oji, informasi sementara peristiwa itu terjadi sekira pukul 16.00 WIB.

Keterangan dari pihak perusahaan berubah-ubah, awalnya dijelaskan korban tertimpa baja, kemudian informasi lain jika korban tertimpa koil.

“Karena kami merasa tidak puas kami datang untuk melaporkam hal ini ke polisi (Polres Cilegon),” katanya.

BACA JUGA:Sinergi Bersama, Krakatau Steel Perbaiki 38 Rutilahu dan Kejari Cilegon Bagikan 300 Paket Sembako

Kata Oji, saat ini jasad korban masih diautopsi.

Oji menjelaskan, Ia dan keluarga menyerahkan peristiwa itu ke kepolisian.

Terpisah,saat dikonfirmasi Kasatreskrim Polres Cilegon AKP David Adhi Kusuma membenarkan adanya peristiwa tersebut.

Kasus tersebut saat ini sedang didalami Polres Cilegon.

BACA JUGA:Kasus Korupsi Pasar Rakyat Grogol Kota Cilegon P21, 3 Tersangka Segera Disidangkan

“Baru saja selesai dilakukan autopsi di RSUD Cilegon, masih kami dalami keterangan saksi-saksi dan di TKP,” ungkapnya.

Hingga berita ini ditayangkan, Banten Raya masih mencoba konfirmasi perusahaan tersebut terkait tewasnya pekerja PT KJL.***

Pos terkait