Trending

Pelabuhan Ciwandan Berpotensi Gagal Jadi Lokasi Angkutan Mudik Lebaran 2023, Begini Alasannya

BANTENRAYA.CO.ID – Pelabuhan Ciwandan Cilegon sudah ditetapkan menjadi Pelabuhan khusus angkutan mudik lebaran 2023 untuk para pengendara roda dua atau sepeda motor.

Namun, Pelabuhan Ciwandan berpotensi gagal jika sejumlah kondisi teknis belum memungkinkan untuk dijadikan jalur mudik.

Khususnya Jalan Lingkar Selatan atau JLS Cilegon, yang masih menjadi sorotan karena infrastruktur masih dalam kondisi perbaikan.

Hal itu tentu saja, agar para pemudik yang melintasi Jalan Lingkar Selatan menuju Pelabuhan Ciwandan bisa aman dan nyaman tidak berisiko terjadinya banyak kecelakaan lalu lintas karena infrastruktur karena jalan yang belum siap.

Bahkan, tidak hanya faktor perbaikan jalan saja, Namun, juga kondisi penerangan, fasilitas pemudik di Pelabuhan Ciwandan juga harus tersedia bagi para pemudik nantinya.

BACA JUGA: Selain Jalur JLS, Ini Dua Rute Alternatif Mudik Lebaran 2023 Menuju Pelabuhan Ciwandan

Karena infrastruktur yang belum siap tersebut, justru akan malah menimbulkan kemacetan yang sangat krodit nantinya di Kota Cilegon.

Diketahui, Pelabuhan Ciwandan nantinya dikhususkan untuk angkutan mudik lebaran 2023 bagi pengendara roda dua atau sepeda motor.

Hal itu ditegaskan langsung Direktur Utama PT ASDP Ferry Persero Ira Puspadewi beberapa waktu yang lalu.

Namun, tentunya berbagai persiapan masih dalam tahap persiapan yang matang, sehingga bisa digunakan.

Tapi, jika semuanya tidak siap maka Pelabuhan Merak tetap akan menjadi jalur utama angkutan mudik lebaran 2023.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button