BANTENRAYA.CO.ID – Untirta resmi mengumumkan Bakal Calon Rektor yang akan menduduki masa jabatan 2023 – 2027.
Hal itu diumumkan secara resmi melalui unggahan di instagram official nya bahwa Pendaftatan Bakal Calon Rektor Untirta ditutup sejak 14 April 2023.
Melalui unggahan tersebut, dijelaskan bahwa Bakal Calon Rektor yang terdaftar tidak ada yang berasal dari luar kampus.
BACA JUGA: SIMAK! Ini Dia Jurusan Sepi Peminat Di Untirta, Peluang Lolos Besar Untuk SNBT 2023
Dikutip Bantenraya.co.id melalui instagram resminya @untirta_official pada (19/4/2023), diketahui bahwa jumlah pendaftar Bakal Calon Rektor Untirta itu sebanyak 7 orang.
Seperti yang kita ketahui bahwa setiap rektor yang sudah habis masa jabatannya harus digantikan dengan melalui pemilihan rektor ulang.
Hal itu juga sebagai bentuk implementasi dari wujud demokrasi khususnya di tingkat kampus.
BACA JUGA: Start Pemilihan Rektor Untirta Dimulai, 7 Balon dari Internal Siap Bertarung
Melalui laman resminya, untirta sudah membuka secara resmi bahwa tanggal pendaftaran bakal calon rektor dibuka sejak tanggal 6 Maret 2023 hingga 14 April 2023.
Bahkan sosialisasi pendaftaran dan pemilihan rektor untirta Masa Jabatan 2023 – 2027 sudah dilakukan jauh-jauh hari oleh panitia penyelenggara.
Hal itu agar info yang disebarluaskan bisa diketahui khususnya oleh Civitas Akademika Untirta.
Lalu siapa saja ya calon-calon yang sudah ditetapkan untuk maju di pemilihan rektor untirta Masa Jabatan 2023 – 2027?
BACA JUGA: Untirta Jawara Siap Bersinergi dengan Pemerintah dan Dunia Industri
Dikutip Bantenraya.co.id dari instagram @untirta_official, ini dia nama-nama bakal calon rektor untirta Masa Jabatan 2023 – 2027:
Dr. H.Suherna, M.Si (Fakultas Pertanian),
Dr. Ir. H. Suherman, MM., M.Si (Fakultas Pertanian),
Dr. H. Aceng Hasani, M.Pd (FKIP),
BACA JUGA: Hukum Batal Puasa Karena Mudik Lebaran, Ini Kata Habib Husein Jafar Al-Hadar
Prof. Dr. Ir. H. Fatah Sulaiman, ST., MT (Fakultas Teknik),
Prof. Dr. Ir. Hj. Kartina, AM., MP (Fakultas Pertanian),
Prof. Dr. H. Ahmad Sihabudin, M.Si (FISIP), dan
Dr. H. Fadlullah, M.Si (FKIP).
BACA JUGA: Resep Bakso Sapi, Kuah Gurih dan Segar: Cocok Dimakan Bareng Keluarga Saat Lebaran
Sebagaimana yang sudah ditetapkan, pemilihan rektor untirta Masa Jabatan 2023 – 2027 mengusung tema “Leadership Berintegritas Menuju UNTIRTA Jawara”.
Hal itu tertera pada laman resmi pilrek.untirta.ac.id bahwa tema tersebut juga sesuai dengan value Untirta yaitu kampus JAWARA (Jujur Adil Wibawa Amanah Religius Akuntabel).
Sebelumnya Fatah Sulaiman yang sudah menjabat sebagai rektor untirta masa periode 2019-2023 kembali mencalonkan dirinya di pemilihan rektor 2023-2027.
Seperti dikutip dari Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia nomor 24 tahun 2010 tentang pengangkatan dan pemberhentian rektor/ketua/direktur pada perguruan tinggi yang dilaksanakan pemerintah pada pasal 8 menjelaskan bahwa Masa jabatan Rektor/Ketua/Direktur adalah 4 (empat) tahun dan dapat dipilih kembali untuk 1 (satu) kali masa jabatan.
Jadi secara aturan dan ketentuan yang ada, Fatah Sulaiman masih memenuhi syarat untuk bisa mendaftar menjadi rektor untirta selanjutnya.
Lalu apa saja tugas dan wewenang dari seorang rektor?
Dikutip Bantenraya.co.id dari berbagai sumber, seorang rektor bertugas untuk berkoordinasi terkait penyelenggaraan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat atau yang biasa disebut Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Selain itu seorang rektor juga bertugas untuk menentukan jumlah mahasiswa baru yang akan diterima baik itu ditingkat jurusan atau fakultas.
Rektor memiliki wewenang dalam lingkung fakultas misalnya dalam hal pendirian, pengubahan nama atau membubarkan fakultas.
BACA JUGA: Sukseskan Mudik Bersama BUMN 2023, Krakatau Steel Berangkatkan 96 Pemudik, Gratis!
Selain dalam lingkup fakultas, seorang rektor juga berwenang dalam lingkup program studi atau jurusan dan hal ini akan menentukan nasib program studi.
Tugas rektor yang lain diantaranya Menyusun Rencana PT, Memimpin Jabatan Struktural di Bawahnya, Menetapkan Karir Dosen, Melakukan Pembinaan Terhadap Dosen, Menjalin Hubungan Kemitraan dan Menjalin Kerjasama Internasional.
Itulah dia informasi mengenai Pengumuman Bakal Calon Rektor Untirta Masa Jabatan 2023 – 2027 serta beberapa hal mengenai pemilihan rektor Untirta.***