Trending

Sebelum Pelunasan, Jemaah Haji Wajib Berangkat ke Kota Makkah 2024 Harus Patuhi Istithaah Kesehatan

BANTENRAYA.CO.ID – Kondisi jemaah haji yang masuk dalam daftar berangkat ke tanah suci Makkah tahun 2024 dapat mematuhi istithaah kesehatan.

Saat ini aturan penetapan istithaah kesehatan jemaah tengah dimatangkan oleh Kemenag.

Istithaah Kesehatan Jemaah Haji adalah kemampuan jemaah haji dari aspek kesehatan yang meliputi fisik dan mental yang terukur dengan pemeriksaan yang dapat dipertanggungjawabkan.

BACA JUGA : Sembuh, 10 Jemaah Haji yang Dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi Pulang ke Tanah Air

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas meminta, agar skema penetapan istithaah kesehatan jemaah haji dimatangkan.

“Istithaah jemaah yang paling jadi persoalan adalah istithaah kesehatan. Saya usul, istithaah kesehatan mendahului pelunasan,” pesan Menag Yaqut Cholil Qoumas dikutip Bantenraya.co.id dari kemenag.go.id, Selasa 12 September 2023.

Menurut Menag, pada haji 2023, jemaah melakukan pelunasan terlebih dahulu, baru melakukan pemeriksaan kesehatan. “Biasanya jemaah jika sudah kadung lunas, tidak enak kalau tidak diloloskan,” kata Gus Men, panggilan akrabnya.

Gus Men meminta, persoalan skema penetapan istithaah kesehatan ini dikaji. Gus Men sadar bahwa usulan ini tidak populer, sehingga harus dikomunikasikan dengan baik kepada jemaah.

BACA JUGA : Buruan Daftar, Kemenag Segera Buka Seleksi Petugas Haji 2024, Petugas Haji 2023 Dievaluasi

“Ini mungkin tidak mudah karena kita akan berhadapan dengan jemaah saat ini. Tapi jika ini berjalan, akan memudahkan penyelenggaraan haji di masa mendatang. Tidak apa-apa kita mendapat beban sekarang tapi di masa mendatang akan lebih mudah,” ujar Menag.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button