BANTENRAYA.CO.ID – Perhelatan pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara atau SEA Games 2023 telah dimulai.
SEA Games 2023 berlangsung di Phnom Penh, Kamboja.
Dimulai sejak 5 hingga 17 Mei 2023, namun beberapa cabang olahraga telah dipertandingkan sebelum 5 Mei 2023 seperti sepakbola.
Khusus untuk bulutangkis pada SEA Games 2023, akan dimulai pada 8 hingga 16 Mei 2023.
BACA JUGA:12 Rumah Makan di JLS Cilegon yang Wajib Dikunjung Usai Berlibur dari Anyer
Pada cabang bulutangkis, Indonesia menargetkan 4 emas dari 8 nomor yang dipertandingkan.
8 nomor bulutangkis yang dipertandingkan pada SEA Games 2023 meliputi tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri dan ganda campuran.
Pada nomor beregu putra dan beregu putri Indonesia juga ambil bagian.
Di nomor beregu campuran, Indonesia dan beberapa negara tidak ambil bagian karena khusus untuk negara yang perkembangan bulutangkisnya belum maju.
BACA JUGA:DPRD Cilegon Minta Transaksi Keuangan OPD dan BUMD Lewat BPRSCM
Indonesia juga memiliki tradisi emas pada bulutangkis SEA Games dari tahun ke tahun.
Bahkan dominasi Indonesia di cabang olahraga bulutangkis tak terhentikan lantaran bukan hanya satu medali emas saja dalam perhelatan SEA Games.
Namun, pada SEA Games 2023 Indonesia tidak bisa menampilkan pebulutangkis terbaiknya saat ini.
Dari sektor tunggal putra tak ada nama Anthony Ginting dan Jonatan Christie.
BACA JUGA: Detik-detik Penangkapan Pelaku Pemukul Driver Taksi Online yang Bawa Pistol di Tol Tomang
Pada sektor tunggal putri tak ada nama Gregoria Mariska Tunjung maupun Putri Kusuma Wardani.
Sektor ganda putra tak ada pasangan nomor 1 dunia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjara Sukamuljo atau The Minions.
Pasangan ganda putra senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan atau The Daddies serta peraih medali emas SEA Games 2021 Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga absen.
Pasangan peraih medali emas SEA Games 2021 Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga absen.
BACA JUGA:Jadwal Damri dari Bandara Soekarno Hatta ke Terminal Seruni Cilegon
Ganda campuran tak diperkuat Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentar.
Absennya pebulutangkis terbaik Indonesia lantaran di saat yang bertepatan juga diselenggarakan turnamen Grade 1 BWF yaitu Sudirman Cup 2023.
Sudirman Cup 2023 berlangsung pada 14 hingga 21 Mei 2023.
Pebulutangkis terbaik Indonesia akan tampil di Sudirman Cup 2023 seperti Ginting, The Minions serta The Babies.
BACA JUGA:Jadwal Damri dari Bandara Soekarno Hatta ke Terminal Pakupatan Serang
Untuk The Daddies, memang saat ini sudah tidak akan mengikuti kejuaraan beregu dan telah keluar dari Pelatnas PBSI.
Dikutip dari Instagram @badminton.ina berikut daftar skuad Tim Bulutangkis Indonesia untuk SEA Games 2023.
Tunggal Putra
1. Chico Aura Dwi Wardoyo.
2. Christian Adinata.
3. Alwi Farhan.
Tunggal Putri
1. Komang Ayu Cahya Dewi.
2. Ester Nurumi Tri Wardoyo.
3. Stephanie Widjaja.
4. Mutiara Ayu Puspitasari.
BACA JUGA:Puluhan Industri dan UMKM Ramaikan Cilegon Fest 2023
Ganda Putra
1. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.
2. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Ganda Putri
1. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
2. Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari.
Ganda Campuran
1. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
2. Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
BACA JUGA:5 Hotel Murah Kategori Bintang 4 di Sentul Bogor, Staycation Tak Perlu Jauh-jauh
Demikian skuad Tim Bulutangkis Indonesia untuk SEA Games 2023 dikutip dari Instagram @badminton.ina.***