Turnamen Sepakbola Kota Cilegon Jadi Ajang Seleksi untuk Persiapan Hadapi Popda 2024

9 turnamen sepak bola
Walikota Cilegon Heldy Agustian memberikan motivasi kepada atlet pelajar Cilegon. (Kominfo Kota Cilegon)

BANTENRAYA.CO.ID – Pada tahun 2024 mendatang akan dihelat Pekan Olahraga Pelajar Daerah Provinsi, Popda tingkat Provinsi Banten.

Untuk bisa meraih prestasi, Kota Cilegon menggelar turnamen pelajar futsal dan sepakbola sebagai jembatan mencari atlet berprestasi untuk Popda .

Turnamen futsal dan sepakbola ini sendiri sangat diminati dan diikuti kisaran 16 tim dari SMA, SMK, atau sederajat di Kota Cilegon untuk mempersiapkan Popda.

Bacaan Lainnya

Wali Kota Cilegon Helldy Agustian menuturkan pihaknya mendukung turnamen pelajar ini sebagai pondasi dasar untuk menyiapkan tim untuk perhelatan Popda Banten tahun depan.

BACA JUGA : Lifter Banten Rizki Juniansyah Persembahkan Emas untuk Indonesia di SEA Games Kamboja

Kata dia sepakbola maupun futsal merupakan salah satu olahraga yang bergengsi jadi ia berharap bisa berprestasi ke depannya.

“Saya meminta setiap tim bersaing secara sportif dan menampilkan kemampuan terbaiknya agar di pantau tim untuk direkomendasikan menjadi pemain popda nantinya,” ungkapnya.

Ia menambahkan, kegiatan ini yang dihelat di di Stadion Seruni untuk sepakbola dan Lapangan futsal asa sport center Cilegon itu sekaligus menjadi rangkaian peringatan HUT Kota Cilegon ke-24.

“Saya ingin jangan ada tim yang membuat onar. Bersainglah untuk mengejar prestasi sebab pemerintah saat ini sangat mendukung Cilegon berprestasi di bidang olahraga. Buktinya atlet porprov Kota Cilegon mendapatkan bonus,” tegas dia.

BACA JUGA : KONI Kabupaten Serang Akan Lakukan Pembinaan Pelatih untuk Persiapkan Atlet Berprestasi

Tak hanya bonus, Pemkot Cilegon  juga menyiapkan program bea siswa bagi pelajar atau mahasiswa yang berprestasi dengan anggaran kisaran miliaran.

“Silahkan mengejar prestasi. Saya optimistis kelak Cilegon akan menelurkan atlet berprestasi yang dapat mengharumkan nama Cilegon, Banten bahkan Indonesia nantinya,” tutupnya.

Sementara itu, Plt Kepala Disporapar Kota Heni Anita Susila mengtakan kegiatan turnamne pelajar ini merupakan agenda rutin pihaknya untuk menumbuhkan atlet berprestasi. Tak hanya sepakbola dan futsal saja, pihaknya juga akan menggelar turnamen dari cabang olahraga lainnya.

“Kami akan melakukan pemetaan untuk cabang apa saja yang dipertandingkan nantinya. Kami akan menyesuaikan untuk mengirimkan kontingen ke Popda 2024,” tegas Heni. (***)

Pos terkait