CILEGON, BANTENRAYA.CO.ID – Wali Kota Cilegon Helldy Agustian berharap, aparat kepolisian dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kota Cilegon selama proses Pemilu 2024 berlangsung.
Hal itu disampaikan Walikota Cilegon Helldy usai mengikuti Apel Pasukan Operasi Mantap Brata Tahun 2023 – 2024 yang digelar Kepolisian Resort atau Polres Cilegon di jalan depan Mapolres Kota Cilegon, Selasa 17 Oktober 2023.
Saya harap para personil mampu memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama Pemilu berlangsung. Semoga Pemilu 2024 di Kota Cilegon berjalan dengan damai, aman, dan lancar.”
Helldy Agustian Walikota Cilegon
Helldy dalam kesempatan itu mengapresiasi seluruh personil kepolisian yang terlibat dalam pengamanan Pemilu 2024.
Dikatakan, apel tersebut perlu dilakukan dalam rangka persiapan Pengamanan Pemilu 2024 di Kota Cilegon.
“Saya sangat mengapresiasi Polres Cilegon yang telah menggelar apel pasukan Operasi Mantap Brata ini. Apel ini sangat penting untuk persiapan personil yang akan terlibat dalam pengamanan Pemilu 2024,” kata Wali Kota Cilegon Helldy Agustian.
Sementara itu, Kapolres Cilegon AKBP Eko Tjahyo Untoro dalam sambutannya, menjelaskan, pihaknya akan menurunkan 558 personil untuk mengamankan semua Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Cilegon.
“Kami akan menugaskan 558 personil untuk mengamankan pemilu serentak 2024 di Kota Cilegon. Namun, karena waktunya berdekatan dengan Natal dan Tahun Baru, kami akan membagi personil yang terlibat di kedua acara tersebut,” jelasnya.
Menurut Eko, Operasi Mantap Brata akan berlangsung selama 222 hari, dimulai sejak 19 Oktober 2023 hingga 20 Oktober 2024 dengan melibatkan 261.965 personel di seluruh Indonesia.
“Operasi ini akan didukung oleh command center di tingkat Mabes Polri dan Polda jajaran. Kami juga akan meningkatkan strategi komunikasi publik untuk menyosialisasikan dan memberikan edukasi kepada masyarakat guna menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” tuturnya.
Pada kesempatan tersebut, Eko mengimbau kepada seluruh personil yang terlibat dalam pengamanan Pemilu 2024 untuk siap dan profesional dalam menghadapi berbagai situasi dan kondisi yang mungkin muncul selama Pemilu.
“Kegiatan pengamanan Pemilu ini dilakukan selama 5 tahun sekali. Ada beberapa personil kami yang belum mengalami kegiatan pengamanan Pemilu ini, namun kami sudah memberikan sosialisasi kepada mereka tentang hal – hal yang tidak boleh dilakukan selama melaksanakan tugas. Kami tekankan agar semua personil bersikap profesional dan netral, tanpa memihak kepada siapapaun,” tegasnya.
Tampak hadir pada Apel yang dipimpin oleh Kapolres Cilegon AKBP Eko Tjahyo Untoro tersebut diantaranya unsur Forkopimda Kota Cilegon, TNI – Polri, KPU, Bawaslu, Dishub, Satpol PP, Pemuda Pancasila, Pramuka, tamu undangan dan personil gabungan pasukan yang terlibat dalam menjaga keamanan Pemilu 2024. (Advertorial/Diskominfo Cilegon)