BANTENRAYA.CO.ID – Penyanyi dangdut Inul Daratista bersama suaminya Adam Suseno, menjenguk David Ozora korban penganiayaan yang dilakukan Mario.
Inul Daratista bertemu David Ozora di rumah sakit pada, Minggu 9 April 2023. Saat bertemu dengan Inul Daratista, dan suaminya Adam Suseno, David terlihat ceria.
BACA JUGA : Kondisi Terkini David Ozora Korban Penganiayaan Mario Dandy, Kesadaran Membaik tapi……..
Dalam pertemuan itu, David Ozora berkesempatan untuk memegang kumis suaminya Inul Daratista, Adam Suseno.
“Ini (kumisnya) asli. Pegang lagi kumisnya, puas-puasin,” kata Inul Daratista kepada David Ozora di rumah sakit.
Dikutip Bantenraya.co.id dari video yang diunggah akun Inul Daratista di Instagram, Senin 10 April 2023, David Ozora sampai tersenyum.
BACA JUGA : Viral! Penampakan Sebuah Mainan Hot Wheel Mobil Mario Dandy di Media Sosial ( Jeep Rubicon Versi Hot Weel )
“Kalau sudah pegang kumis, sehat-sehat ya,” kata Adam Suseno, menambahkan pesan Inul untuk David Ozora agar segera sembuh.
Tidak hanya memegang kumis, David Ozora berkesempatan untuk berpelukan dengan suaminya Inul Daratista, Adam Suseno.
Saat akan berpamitan, Inul Daratista juga berkesempatan untuk berpelukan dengan David Ozora. Inul berharap, David segera sembuh. “Sembuh ya sayang,” pesan Inul Daratista.
BACA JUGA : Catat Tanggalnya! Perubahan Penetapan Cuti Bersama dan Hari Libur Lebaran Idul Fitri 2023
Inul mengajak, David Ozora untuk bisa kembali mengunjungi Kabupaten Jombang, Jawa Timur.
“Sayangku semakin baik masyaa Allah. Yuk tar lagi kita jalan-jalan sowan ke jombang yah bareng-bareng,” katanya.
Dari video yang beredar, kondisi David Ozora saat ini mulai membaik. David sudah sadar, bahkan sudah bisa tersenyum, dan menjawab saat diajak berbicara.
Awalnya, David Ozora mengalami koma usai mengalami penganiayaan oleh Mario Dandy Satrio. ***