Harga Cabai Setara Daging Kerbau

1 caber rawit oranye

LEBAK, BANTEN RAYA- Harga cabai rawit oranye di pasar tradisional di Lebak semakin melambung. Kini harnya setara dengan harga satu kilogram daging kerbau yakni kisaran Rp 110 ribu per kilogram. Sedangkan cabai rawit hijau harganya sedang turun dari Rp 70 ribu per kilogram menjadi Rp 45 ribu per kilogram.

Berdasarkan pantauan Banten Raya di Pasar Rangkasbitung, serta Pasar Citeras, pada Selasa (28/12) harga cabai oranye mencapai Rp 110 ribu perkilogram, serta nyaris mengejar harga daging kerbau yang harganya Rp 120 ribu perkilogram. Kebalikannya, cabai rawit hijau justru harganya turun menjadi Rp 45 ribu perkilogram.

Nurjen, salah seorang pedagang di Pasar Citeras membenarkan bila harga cabai rawit orenye terus mengalami kenaikan. Bahkan, hingga saat ini harganya telah mencapai Rp 110 ribu perkilogram.

Bacaan Lainnya

“Dari agennya saja sudah mahal Pak. Namun agar tetap laku terjual, maka cabe yang saya beli dari agen paling beberapa kilogram saja,”ujar Nurjen.

Yani pedagang di Pasar Rangkasbitung mengatakan, akibat harga cabai rawit oranye terus melambung, maka pihaknya lebih memperbanyak stok cabe rawit hijau yang harganya cuma Rp 45 ribu perkilogram.

“Sejak beberapa hari ini, sebagian besar konsumen lebih memilih membeli cabai rawit hijau ketimbang cabe rawit oranye Pak,” kata Yani.

Kepala Bidang Perdagangan pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Lebak, Dedi Setiawan mengatakan, cabai rawit merah yang dikirim oleh pihak agen ke Lebak berasal dari daerah Jawa Tengah. Mengingat kondisi cuaca yang buruk, maka pengiriman jarang dilakukan. Meskipun pihak agen tetap mamaksakan untuk melalukan pengirimanya, tentu harganya sudah sangat tinggi.

“Berbeda dengan cabai rawit hijau yang dikirim dari beberapa kabupaten di Jawa Barat, harganya jauh lebih murah, sehingga kini paling laris terjual disemua pedagang di pasar tradisional,” terang Dedi. (hudaya/muhaemin)

Pos terkait