Trending

JB Ingin Pj Gubernur Lengser

LEBAK, BANTEN RAYA- Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Mulyadi Jayabaya (JB) meminta Presiden Joko Widodo melalui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian untuk mengevaluasi kinerja Al Muktabar sebagai Pj Gubernur Banten. Tokoh masyarakat Kabupaten Lebak ini menilai, Al Muktabar perlu lengser atau diganti, karena kinerjanya buruk.

“Selama menjabat Pj Gubernur Banten, Al Muktabar tidak mampu bekerja apa-apa. Kinerjanya lebih buruk dari Wahidin Halim (mantan Gubernur Banten),” ujar JB ketika sambutan pada acara Hari Lahir Nahdlatul Ulama (NU) yang diselenggarakan di halaman Sekretariat Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lebak, Selasa (7/2/2023).

Mantan Bupati Lebak dua periode ini menjelaskan, penilaian bahwa Al Muktabar tidak bisa bekerja bukan karena menjelang tahun politik 2024. Menurut JB, dirinya menilai Al tidak mampu bekerja lantaran faktor banyaknya para ASN yang mengeluh karena tidak berjalannya birokasi di Pemprov Banten.

“Memang banyak yang minta saya jadi Gubernur. Tapi saya tidak minat jadi Gubernur. Saya mau jadi panglima Sadaqah saja,” tegas ayah dari Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya ini.

Jayabaya membeberkan, sejak dilantik sebagai Pj Gubernur Banten pada Mei 2022, tidak ada perubahan signifikan yang dirasakan oleh masyarakat Banten atas kinerja Al Muktabar.

“Al tidak bisa mengubah tata kelola birokrasi maupun untuk masyarakat. Seperti kerusakan ruas jalan nasional yang ada di Kabupaten Lebak. Bahkan mendukung petani pun tidak bisa, yaitu dalam upaya mendukung lahan pertanian pangan berkelanjutan (LP2B),” ungkap Jayabaya.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button