Penjelasan Tentang Apa Itu UKM Kuliah, Disertai Jenis dan Contohnya

apa itu ukm kuliah
Penjelasan apa itu UKM kuliah. (Foto: pexels.com/Andrea Piacquadio)

BANTENRAYA.CO.ID – Terdapat banyak istilah dan singkatan-singkatan di dunia kampus, dan artikel ini akan menjelaskan tentang apa itu UKM kuliah.

Mengetahui tentang apa itu UKM kuliah akan menambah wawasan kamu seputar dunia perkuliahan.

Dan berikut banternraya.co.id sudah merangkum dari berbagai sumber tentang penjelasan apa itu UKM kuliah.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: 5 Hotel Terdekat Masjid Raya Sumatra Barat, Padang yang Super Nyaman untuk Family Trip

Jika kamu ingat dengan istilah ekskul (ekstrakulikuler sekolah), seperti itulah UKM kuliah.

UKM adalah singkatan dari Unit Kegiatan Mahasiswa.

Jadi, UKM sama saja dengan ekskul, bedanya UKM merupakan istilah yang dipakai di kampus.

BACA JUGA: 5 Hal yang Seorang Muslim Harus Lakukan Supaya Didoakan Malaikat

UKM merupakan lembaga kemahasiswaan sebagai tempat berkumpulnya mahasiswa yang memiliki kesamaan minat dan sebagai penyaluran bakat kamu selama di dunia perkuliahan.

Jika terdapat pilihan ekskul di sekolah kamu, kampus juga memiliki beragam pilihan UKM.

Biasanya UKM di sebuah kampus terbagi menjadi 4 jenis, yaitu UKM kesejahteraan, UKM olahraga, UKM seni, dan UKM fakultas.

BACA JUGA: 6 Alasan Kenapa Chat Kamu Lama Dibalas Doi, Jangan Overthinking Dulu

UKM olahraga contohnya saja UKM Basket, Panahan, Bela Diri, Hokey, Ice Skating, Voli, Sepak Takraw, Bisbol, Renang, Futsal, dan Sepak Bola.

Sementara UKM seni biasanya meliputi UKM teater, musik, lukis, sastra, paduan suara, dan tari.

UKM yang berhubungan dengan kesejahteraan lingkungan atau masyarakat, misalnya UKM pecinta alam atau UKM KSR PMI (Kops Sukarela Palang Merah Indonesia).

BACA JUGA: 5 Makanan Penambah Darah yang Aman untuk Lambung

Sementara UKM jurusan biasanya UKM yang tidak bisa diikuti oleh seluruh mahasiswa di kampus.

UKM fakultas terbatas untuk mahasiswa yang mengambil program studi atau jurusan di fakultas tersebut.

Sebagai contoh, misalkan UKM koding adalah UKM di Fakultas Ilmu Komputer, maka UKM tersebut hanya boleh diikuti oleh mahasiswa dari Fakultas Ilmu Komputer saja.

BACA JUGA: Donor Darah, Kenali 10 Manfaat dari Salah Satu Cara Memperingati Hari Palang Merah Sedunia

Biasanya hal ini disebabkan oleh kepengurusan UKM tersebut ke depannya, dan akan kurang etis jika ketua UKM koding ditempati oleh mahasiswa dari Fakultas Pertanian.

Lain ceritanya jika suatu kampus menetapkan UKM koding sebagai UKM yang berada di bawah naungan BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa), dan bukan di bawah naungan fakultas tertentu atau HIMA (Himpunan Mahasiswa) tertentu.

UKM akan berhubungan secara koodinatif dengan BEM dalam pelaksanaan kegiatan eksternal.

BACA JUGA: Tidak Kalah Horror dari Film Hantu! Inilah 5 Film Terbaik tentang Kehancuran Dunia

Misalnya jika ingin mengadakan pertandingan dengan tim dari universitas lain, atau mengikuti lomba tingkat nasional, atau mengajukan permintaan kebutuhan sarana prasarana baru.

Maka kegiatan tersebut membutuhkan surat izin dari yang ditandatangani dan distempel oleh ketua BEM juga.

Manfaat mengikuti UKM tidak hanya akan meningkatkan kemampuan dari hobi yang telah lama diminati.

Tapi juga dapat menambah relasi dengan orang-orang yang memiliki minat yang sama.

BACA JUGA: 5 Hal yang Perlu Dipikirkan Ketika Merasa Tertinggal dalam Hidup, Motivasi untuk Terus Maju

Dan mengikuti UKM juga melatih diri untuk dapat berorganisasi dan mengatur waktu.

Tapi perlu diingat juga kalau mengikuti UKM tidak boleh mengganggu kamu meraih nilai terbaik di setiap mata kuliah yang kamu ambil

Maka dari itu, kamu benar-benar harus bisa cerdik membagi waktu untuk tetap mengikuti UKM tanpa mengabaikan tugas-tugas atau ujian dari dosen.***

Pos terkait