Bantenraya.co.id- Universitas Faletehan akan memberikan hadiah umrah bagi pegawainya yang sudah mengabdi kepada kampus ini selama kurun waktu 20 tahun.
Hadiah umrah itu diberikan sebagai penghargaan kepada para pegawai atas dedikasi mereka selama ini.
Pemberian hadiah umrah itu akan disampaikan saat puncak Dies Natalis ke-5 Universitas Faletehan tahun 2024 yang akan berlangsung di Graha Faletehan hari ini, Jumat (9 Agustus 2024).
Tahun ini, Dies Natalis Universitas Faletehan mengambil tema “Inovasi Berkelanjutan”.
Aspal Jalan Frontage Kota Serang Tambah Rusak
Rektor Universitas Faletahan Andiko Nugraha Kusuma berharap seluruh civitas academica Universitas Faletehan meningkatkan lagi disiplin kerja agar segala prestasi yang sudah diraih bisa terus ditingkatkan lebih baik lagi.
Andiko juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam Dies Natalis Universitas Faletehan ini.
“Semoga ‘Inovasi Berkelanjutan’ yang dijadikan tema menjadi keberlanjutan juga bagi masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Banten,
untuk mempercayakan putra-putrinya memilih Universitas Faletehan untuk melanjutkan jenjang pendidikan tingginya, baik D3, S1, hingga S2,” kata Andiko.
Baru Dilantik, Kapolda Fokus Pengamanan Pilkada
Dia mengatakan, dies natalis merupakan perwujudan dari rasa syukur Universitas Faletehan atas segala pencapaian selama ini karena masih mendapatkan kepercayaan masyarakat.
Dies natalis juga digunakan untuk meningkatkan solidaritas dan kekeluargaan di antara civitas academica, alumni, dan stakeholders.
Ketua Panitia Dies Natalis Ke-5 Universitas Faletehan Sadya Bustomi mengatakan, rangkain kegiatan dies natalis sudah dimulai sejak 25 Juni sampai dengan 9 Agustus 2024.
Banyak kegiatan yang sudah dilaksanakan, di antaranya Faletehan Festival, aneka seminar, santunan anak yatim dan dhuafa, Faletehan Smart,
Lomba Senam Kreasi, Mobile Legend Competiton, Bazar UMKM, Bandar Stunting, donor darah, pemeriksaan kesehatan gratis, pemeriksaan mata gratis, IVA test gratis, dan perlombaan lain.
Pada Jumat 9 Agustus 2024 bertempat di Graha Faletehan diselenggarakan acara puncak dies natalis ke-5 Universitas Faletehan dengan memberikan
penghargaan kepada pegawai yang telah mengabdi selama 10 tahun dan 20 tahun, pemberian hadiah ibadah umrah bagi pegawai, dan penghargaan
kepada mahasiswa/ i yang berprestasi di ajang nasional maupun internasional. Ada juga bantuan beasiswa pendidikan bagi mahasiswa dan dosen. (tohir)