Wajib Dikunjungi! Tempat Wisata di Sulawesi Utara yang Paling Keren dan Populer dengan Keindahan Alamnya

Tempat wisata di Sulawesi Utara
Berikut rekomendasi tempat wisata di Sulawesi Utara. (Instagram @satukota)

BANTENRAYA.CO.ID – Tempat wisata di Sulawesi Utara bisa menjadi pilihan saat akhir pekan atau hari libur tiba.

Berbagai tempat wisata di Sulawesi Utara mulai dari wisata alam, religi, budaya, hingga edukasi.

Tempat wisata tersebut menjadikan Sulawesi Utara banyak dikunjungi oleh wisatawan karena penasaran dengan destinasi lain yang ada di kota ini.

Sulawesi Utara juga menawarkan banyak kehidupan dan pesona alam yang berbeda.

Walaupun begitu, tetap saja semua destinasi wisata memberikan rasa senang untuk para pengunjungnya.

BACA JUGA: Tempat Wisata Alam Terbaru di Mamuju yang Wajib Dikunjungi dan Paling Hits 2023

Berikut Tempat Wisata di Sulawesi Utara

1. Taman Laut Bunaken

Salah satu objek wisata yang paling terkenal dan terbaik di daerah Sulawesi Utara adalah Taman Laut Bunaken.

Saat berkunjung ke area ini, anda akan mendapati pemandangan indah biota laut di dalamnya.

Salah satu contoh aktivitas yang dapat dilakukan disana adalah menyelam.

Terdapat banyak terumbu karang dan juga ikan berwarna warni di dalamnya.

BACA JUGA: Tempat Wisata Terbaik di Tana Toraja yang Menarik untuk Dikunjungi

2. Pantai Malalayang

Kawasan wisata lain yang tidak kalah menarik untuk anda kunjungi di Sulawesi Utara adalah Pantai Malalayang.

Terdapat beragam jenis aktivitas yang bisa anda lakukan saat berada di area pantai tersebut.

Contohnya adalah kegiatan snorkeling dengan menggunakan peralatan khusus untuk menikmati surga bawah lautnya.

BACA JUGA: Tempat Wisata di Buton yang Cocok untuk Liburan Bareng Pasangan, Keindahannya Seperti Surga di Dunia

3. Danau Tondano

Tidak hanya Danau Toba saja yang memiliki pulau di bagian tengahnya, danau di Sulawesi Utara ini juga memiliki keadaan yang serupa.

Danau bernama Tondano tersebut memiliki luas kurang lebih 4.000 hektar.

Di sekeliling danau yang ada juga terdapat 3 buah gunung, yakni Gunung Kaweng, Masarang, dan Tampusu.

Saat berwisata ke danau ini, anda bisa mendapati perahu motor untuk berkeliling di area danau nan indah tersebut.

BACA JUGA: Wajib Dikunjungi! Tempat Wisata di Maros Terbaik dan Paling Hits 2023

4. Pulau Siladen

Jika anda memiliki hobi berenang, maka Pulau Siladen ini merupakan destinasi wisata yang tepat untuk dikunjungi.

Suasana di pulau nan indah ini juga terbilang cukup tenang untuk para pengunjung yang datang.

Tidak hanya itu, di pinggir pantai yang ada juga terdapat jajaran pepohonan sehingga membuat pemandangan dan suasana semakin nyaman.

BACA JUGA: 5 Oleh-oleh Khas Baubau yang Wajib Dibeli dan Dibawa Pulang

5. Taman Bunga Tomohon

Keindahan bunga bunga yang ada terkadang juga telah cukup untuk menyenangkan suasana hati yang dimiliki.

Sebagai opsi liburan, anda juga dapat berkunjung ke area taman yang dipenuhi dengan bunga ini.

Di Taman Bunga Tomohon tersebut juga terdapat bunga dari jenis yang langka untuk ditemui.

Pemandangan indah pun akan anda peroleh saat berada di kawasan wisata ini.

Demikian rekomendasi tempat wisata di Sulawesi Utara.***

Pos terkait