BANTENRAYA.CO.ID – Inilah informasi seputar 5 cafe di Magelang yang hits dengan view bagus yang cocok untuk tempat nongkrong.
Saat ini, Instagram merupakan salah satu sosial media yang kerap digunakan semua kalangan untuk mempromosikan diri dalam bentuk seni yang dimunculkan dalam sebuah foto yang bagus.
Seperti kita ketahui salah satu aspek yang dapat digunakan untuk menunjang foto adalah cafe yang bisa anda datangkan dan cobain bersama keluarga ataupun bersama teman.
Dan cafe di Magelang sendiri memiliki ciri khas ataupun cita rasa yang berbeda dengan daerah lain karena harganya relatif lebih murah dibandingkan dengan daerah lain yang bisa anda cobain.
Penasaran dengan 5 cafe di Magelang yang hits dengan view bagus yang cocok untuk tempat nongkrong? Simak artikel ini sampai selesai.
Dikutip Bantenraya.co.id dari berbagai sumber, Berikut ini adalah 5 cafe di Magelang yang hits dengan view bagus yang cocok untuk tempat nongkrong:
1. Cerita Kita Cafe & Eatery
List pertama cafe di Magelang adalah Cerita Kita Cafe & Eatery. Cafe modern ini memiliki halaman yang luas, interior modern, dan jendela kaca besar dengan suguhan pemandangan gunung dan pepohonan.
Di sini kamu bisa nongkrong sambil menikmati panorama gunung seperti Merbabu, Sumbing, dan Sindoro. Memiliki udaranya yang sejuk sehingga membuat kamu betah berlama-lama di sini. Dan gak boleh terlewatkan pastinya berfoto ria dengan latar belakang yang keren.
Lokasinya berada di Jl. Ngablak, Gondang Kulon, Girirejo, Magelang.
2. Cafe Senja Pagi
List kedua cafe di Magelang adalah Cafe Senja Pagi. Cafe ini memiliki desain industrial yang modern cocok banget buat nongkrong. Untuk lokasinya pun dekat dengan area persawahan sehingga memiliki udara yang sejuk dan suguhan pemandangan yang indah. Di sini kamu bisa menikmati pemandangan gunung di lantai dua.
Lokasinya berada di Jl. Grabag, Kopeng, Kec. Ngablak, Magelang.
3. Kopi Mpat
List ketiga cafe di Magelang adalah Kopi Mpat. Cafe ini menghadirkan suasana ngopi santai dengan pemandangan yang asri. Cafe ini memberi atmosfer pedesaan. Cafe ini juga dekat dengan sawah, sungai, kolam, dan pohon kelapa. Cafe ini cocok banget buat menghilangkan stres. Desain cafe ini dibuat dengan sedemikian rupa sehingga terlihat seperti berpadu dengan alam.
Lokasinya berada di Ngrajek II, Mungkid, Magelang.
4. Kedai Bukit Rhema
List ketiga cafe di Magelang adalah Kedai Bukit Rhema. Cafe ini lokasinya cukup ikonik. Desain yang modern serta dilengkapi panel-panel kaca besar dan teras di lereng bukit.
Di sini kamu dapat menikmati minum kopi sambil menikmati suguhan pemandangan alam, bukit, persawahan dan memiliki udaranya yang sejuk. Kecantikan di sekitar cafe ini menjadikan lebih dari sekedar tempat nongkrong. Kamu bisa menyewakan untuk sesi berfoto.
Lokasinya berada di Desa Gombong, Borobudur, Magelang.
5. Inggil Cafe Telomoyo
List kelima cafe di Magelang adalah Inggil Cafe Telomoyo. Di sini kamu bisa menikmati pemandangan pegunungan dan hutan serta udaranya yang begitu sejuk apalagi ketika duduk di meja teras.
Cafe ini menyajikan makanan, kopi, serta pemandangan yang indah. Kamu juga bisa menjajal wahana zipline yang menantang adrenalin di dekat cafe tersebut.
Lokasinya berada di Seloprojo, Kec. Ngablak, Magelang***