6 Rekomendasi Jurusan Kuliah yang Menjanjikan Gaji Tinggi untuk Wanita

jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita
6 rekomendasi jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita. (Foto: unsplash.com/Caroline Feelgood)

BANTENRAYA.CO.ID – Salah satu jurusan yang banyak diminati tentunya jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita.

Terdapat variasi pilihan jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita.

Namun darimana kamu bisa mengetahui ciri-ciri dari jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita?

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: 7 Penyebab Kesemutan yang Harus Diwaspadai, Bisa Jadi Karena Gejala Penyakit Tertentu

Caranya adalah dengan mengetahui lulusan jurusan mana yang mendapat gaji besar di Indonesia.

Dan mayoritas dari hasilnya adalah jurusan saintek.

Dan jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita yang disebutkan di artikel ini bisa saja sudah dibuka juga di kampus di kotamu.

BACA JUGA: Donor Darah, Kenali 10 Manfaat dari Salah Satu Cara Memperingati Hari Palang Merah Sedunia

Berikut bantenraya.co.id sudah merangkum dari berbagai sumber tentang 6 jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita:

1. Teknik Informatika

Bekerja dimana saja dengan gaji besar tentunya idaman semua orang.

Dan pekerjaan tersebut bisa didapat dengan memilih jurusan teknik informatika.

BACA JUGA: 6 Amalan Pembuka Rezeki yang Besar yang Bisa Dilakukan Seorang Muslim

Teknik informatika akan mengajari kamu bagaimana cara merancang sebuah aplikasi dan juga halaman website.

Dengan menjadi web developer, programmer atau karir semacamnya, kamu bisa mendapat gaji per bulan yang mencapai Rp10.000.000.

Universitas terbaik yang memiliki jurusan ini adalah Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Padjadjaran (UNPAD), Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT), Universitas Brawijaya (UB), Universitas Riau (UNRI), dan Telkom University.

BACA JUGA: Penjelasan Tentang Apa Itu UKM Kuliah, Disertai Jenis dan Contohnya

2. Teknik Kimia

Jurusan satu ini bisa membuat kamu memiliki pekerjaan dengan gaji yang tinggi.

Apalagi Indonesia memang penuh dengan pabrik kimia.

Mulai dari kimia yang BUMN seperti Pertamina, sampai pabrik-pabrik kimia yang swasta.

BACA JUGA: 4 Alasan untuk Terus Belajar Agama Meski Sudah Lulus Sekolah, Kuliah, ataupun Pesantren

Universitas yang memiliki jurusan teknik kimia terbaik adalah UB, UGM, ITB, Institut Sepuluh Nopember (ITS), dan Universitas Indonesia (UI).

Mayoritas lulusan program studi ini akan mendapatkan gaji per bulan yang berkisar antara Rp2.800.000 – Rp10.250.000.

3. Teknik Industri

Teknik industri akan mengajari kamu tentang desain dan pengembangan produk industri, ekonomi industri, konservasi energi di lingkungan pabrik, serta pemeliharaan dan manajemen sistem industri.

BACA JUGA: 5 Hal yang Seorang Muslim Harus Lakukan Supaya Didoakan Malaikat

Jurusan ini juga akan menjamin kamu mendapatkan pekerjaan dengan gaji besar.

Kisaran gaji per bulan yang didapatkan lulusan teknik industri adalah Rp3.800.000 – Rp14.000.000.

Teknik industri terbaik bisa kamu temukan dari PTN terbaik seperti UI, UGM, ITB, ITS, UB, Universitas Airlangga (UNAIR), atau Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA).

BACA JUGA: 4 Tips Menjadi Pendengar yang Baik, Rahasia untuk Hubungan Kalian Makin Langgeng

4. Teknik Penerbangan

Teknik penerbangan bisa kamu temukan ITB, Universitas Nurtanio (UNNUR), dan Institut Teknolofi Dirgantara Adisutjipto (ITDA).

Meski tidak mengajari kamu menjadi pilot, tapi kamu akan dapat kesempatan berkarir dengan gaji besar jika lulus dari jurusan ini.

Kamu dapat bekerja di BUMN terkemuka seperti LAPAN, Dirgantara Indonesia atau Angkasa Pura.

BACA JUGA: Dugong Terdampar di Pantai Malah Dipukul Warga, Bagaimana Nasibnya?

Atau bekerja untuk TNI di Sekolah Penerbangan (SEKBANG) atau di Dinas Penelitian dan Pengembangan (DISLITBANG) TNI Angkatan Udara.

Kisaran gaji lulusan teknik penerbangan berkisar antara Rp1.600.000 – Rp10.000.000 per bulan.

5. Psikologi

Manager HRD adalah salah satu pekerjaan bergaji besar.

Namun rata-rata perusahaan menerima seroang HRD dari jurusan psikologi.

BACA JUGA: 5 Manfaat Makanan Pedas untuk Kesehatan Tubuh, Awas Malah Jadi Ketagihan Nyambel

Maka dari itu, jurusan psikologi adalah pilihan terbaik jika kamu mengincar karir dengan gaji besar.

Gaji seorang manager HRD per bulan berkisar dari Rp8.000.000 – Rp20.000.000.

Sedangkan universitas dengan jurusan psikologi terbaik adalah UNAIR, UGM, UNPAD, UI, dan Universitas Udayana (UNUD).

BACA JUGA: 5 Novel Fiksi Terbaik untuk Mengisi Me Time Kamu

6. Kedokteran

Profesi ahli bedah masih menempati posisi karir dengan gaji tertinggi di Indoensia.

Kisaran gaji seorang dokter ahli bedah per bulannya adalah Rp24.000.000 – Rp68.700.000.

Hal tersebut dikarenakan profesi ini memiliki resiko tinggi dan pengetahuan yang perlu dipelajari dalam waktu yang panjang.

BACA JUGA: 4 Tips Mendapat Transkrip Nilai Kuliah yang Bagus Sampai Wisuda

Universitas dengan jurusan kedokteran terbaik adalah UNPAD, UI, UGM, UB, UNAIR, UNDIP, dan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

Itulah 6 jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita.***

Pos terkait