ASN Pemkot Cilegon Viral Gegara Game Slot Sampaikan Permintaan Maaf, Begini Katanya

Pemkot Cilegon
ASN Pemkot Cilegon (kanan) menyampaikan permintaan maaf dengan mendatangi Media Center Diskominfo Cilegon. (Uri/BantenRaya.Co.Id)

BANTENRAYA.CO.ID – ASN Pemkot Cilegon inisial RA dari Dinas Kesehatan alias Dinkes Kota Cilegon yang viral di media sosial menyampaikan permohonan maaf.

Dirinya meminta maaf karena telah membuat geger seluruh Pemkot Cilegon atas perbuatannya yang viral karena memainkan game online slot dengan seragam.

RA juga menyampaikan, pihaknya tidak akan mengulanginya kembali bermain game slot dan membuat kembali kegaduhan di dunia maya dan nama baik Pemkot Cilegon.

Bacaan Lainnya

Diketahui sebelumnya dalam Twitter akuan @partaisocmed mengunggah tangkapan layar salah satu pegawai berseragam ASN Kota Cilegon tengah asik memainkan game online slot.

BACA JUGA: Viral ASN Cilegon Terciduk Asik Main Judi Online Slot Zeus, Warganet: Kok Jadi Banyak yang Kecanduan

Dimana, akhirnya membuat heboh jagat maya dan pada akhirnya dikutip pemberitaan media lokal dan nasional.

RA sendiri sebenarnya merupakan honorer di Dinkes Kota Cilegon, ia bercerita jika kejadian tersebut saat dirinya tengah ada di depan kantin dinas untuk makan siang pada Senin 31 Juli 2023 lalu.

Gambar yang beredar tersebut, diakui RA merupakan tangkapan video yang diambil temannya satu dinas dan diupload ke akun instagram milik sejawatnya.

Ia sendiri mengaku baru menyadari kehebohan viral pada Selasa 1 Agustus 2023 siang harinya dengan tangkapan gambar dirinya memainkan game online slot.

BACA JUGA: ASN Kota Cilegon Terciduk Main Judi Slot, Bukannya Udah Diblokir?

“Sebenarnya itu video yang diambil pada Senin (31 Juli 2023) kemarin siang saat saya hendak makan siang di kantin dinas,” ucapnya melakukan klarifikasi dengan mendatangi Media Center Diskominfo Cilegon, Selasa 1 Agustus 2023 malam.

Game yang dimainkan sendiri, jelas RA, merupakan game slot biasa bukan judi online sebagaimana yang disangkakan banyak pihak.

“Itu saya mengisi waktu kosong hendak makan siang di kantin dan sembari menunggu teman. Itu juga bentuknya game slot biasa,” ucapnya.

RA sendiri kaget dengan viralnya pemberitaan dirinya tersebut dari sejumlah kawan di dinas tempat dirinya bekerja.

BACA JUGA: Rusunara untuk ASN Kemenkeu Siap Dibangun di Kota Serang, Cek Lokasinya Di Sini

“Saya kaget karena viral. Saya minta maaf kalau sudah membuat kegaduhan dan viral. Tapi saya pastikan itu bukan judi online yang disangkakan, hanya game slot biasa,” ujarnya.

RA mengaku, untuk bisa bermain dirinya juga membeli chip dari pulsa, bukan didapatkan melalui teman atau penjual yang biasa memperjual belikan chip game online slot.
“Saya juga membeli chip dari pulsa dan ditukarkan pulsa, tidak pernah ada transaksi dari pihak luar atau bandar dan lainnya,” pungkasnya.
Sebelumnya dalam akun Twitter @partaisocmed diunggah foto salah satu ASN Pemkot Cilegon yang tengah asik bermain game online slot.
Dalam akun tersebut dituliskan jika pada Selasa pagi pegawai Pemkot Cilegon tengah kepergok main candy crush.
“Sementara itu terpantau tadi pagi pegawai Pemkot Cilegon kepergok masih main ‘candy crush’ yg katanya sudah diblokir oleh menteri hasil GA,” tulis @PartaiSocmed, Selasa 1 Agustus 2023.

 

Sampai sekarang Rabu 2 Agustus 2023 pukul 07.00 WIB, unggahan foto tersebut telah dilihat 1,9 juta kali dan 1.425 komentar. ***

Pos terkait