BANTENRAYA.CO.ID – Rekrutmen bersama BUMN 2023 atau batch 3 akan dibuka mulai besok, Jumat 5 Mei 2023.
Jadwal dan tahapan seleksi rekrutmen bersama BUMN 2023 telah ditetapkan dan akan menjadi acuan para peserta untuk memersiapkan diri.
Meski akan banyak pesain namun Forum Human Capital Indonesia (FHCI) memberikan bocoran akan Anda bisa lolos dalam rekrutmen bersama BUMN 2023.
Seperti diketahui, FHCI sendiri merupakan penyelenggara dalam pelaksanaan rekrutmen berasma BUMN pada batch 1 dan 2.
Batch 1 digelar pada pertengahan 2022 lalu dengan menyediakan ratusan lowongan kerja dari berbagai perusahaan BUMN.
Sementara batch 2 digelar pada akhir 2022 yang juga menyediakan ratusan posisi yang bisa dilamar dari berbagai bidang keahlian.
Status sebagai perusahaan milik pemerintah ini membuat rekrumen bersama BUMN selalu kebanjiran pendaftar.
Jumlah pelamar yang mendaftar dari rekrutmen bersama BUMN ini selalu lebih banyak berkali-kali lipat dari kebutuhan.
Dengan demikian tentunya hal tersebut akan menciptakan persaingan yang ketat antar peserta.
BACA JUGA: Link Nonton Anime Dr Stone Season 3 Episode 5 Sub Indo, Lengkap dengan Spoiler dan Jadwal Tayang
Tapi jangan khawatir, karena kini FHCI memberikan bocoran apa yang harus dilakukan peserta agar bisa lolos seleksi.
5 Cara Agar Lolos Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Bocoran ini sebagaimana dikutip Bantenraya.co.id dari Instagram FHCI di @fhci.bumn yang diunggah apda 27 April 2023.
1. Siapkan Dokumen denagn Detail
Pastikan semua kebutuhan dokumen sudah dan perhatikan data seperti email dan nomor HP yang diinput tidak salah agar tidak ketinggalan informasi.
BACA JUGA; Anggota DPRD Banten Miftahudin Diberhentikan, Ketua PKS Banten Gembong R Sumedi Ungkap Alasannya
2. Kenali Perusahaan yang Dituju
Sebaiknya kenali dulu perusahaan yang akan dituju dari latar belakang hingga pencapaiannya agar rekruter yakin jika Anda sudah melakukan riset sebelum melamar.
3. Kenali Kelebihan dan Kelemahan Diri
Coba renungkan dan pahamai apa sebenarnya kelebihan dan kelemagan dalam diri Anda sebelum melamar.
Hal ini penting agar bisa melamar pada posisi yang paling tepat dan rekruter bisa lebih mudah untuk menempatkan Anda di posisi terbaik.
BACA JUGA: Keren Habis! 3 Lokasi Prewedding Terbaik di Bandung Dengan Panorama Alam yang Masih Asri
4. Lakukan Persiapan untuk Wawancara
Wawancara adalah salah satu tahapan rekrutmen yang penting karena Anda akan berhadapan langsung dengan rekruter.
Coba persiapan diri untuk hal-hal seperti pahami CV dan latihan persentasi untuk mengenalkan diri.
Kemudian juga Anda wajib datang tepat waktu hingga berpakaian tang rapi.
BACA JUGA: Lirik Lagu A Dreamy Town oleh Hajin Soundtrack Dalam Drakor The Good Bad Mother
5. Berdoa
Lakukan yang terbaik dan tentunya janagn lupa berdoa agar diberikan kelancaran.
Demikian tadi 5 bocoran dari FHCI agar Anda bisa lolos rekrutmen bersama BUMN 2023 yang akan dibuka pada 5 Mei 2023. ***