Iming-iming Acara Keagamaan, Sekelompok Pemuda Ini Meminta Sumbangan Maulid Nabi Secara Paksa

Sekelompok emuda minta sumbangan maulid dengan paksa (Instagram @kamerapenjuru)
Sekelompok emuda minta sumbangan maulid dengan paksa (Instagram @kamerapenjuru)

BANTENRAYA.CO.ID – Sebuah video yang disebar di media sosial memperlihatkan sekelompok pemuda meminta sumbangan secara paksa kepada penumpang bus di sebuah pintu tol.

Aksi sekelompok pemuda meminta sumbangan secara paksa itu tepatnya terjadi di gerbang tol Karawang Timur, Jawa Barat pada Kamis, 5 Oktober 2023.

Video yang direkam oleh salah satu penumpang bus itu diunggah kembali oleh akun Instagram @kamerapenjuru dan menjadi perbincangan hangat oleh warganet.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Wacana Tukar Guling Aset Jalan Kota Cilegon Tuai Pro Kontra, Baihaki: Konsen Saja Janji Politik!

Dalam video tersebut memperlihatkan sekelompok pemuda yang mengenakan kaos berwarna hitam seragam sedang meminta sumbangan.

Sumbangan tersebut diakui mereka untuk acara keagamaan peringatan Maulid Nabi. Namu, supir bus tidak memberi izin mereka untuk masuk ke dalam.

Tak terima ditolak, salah satu pemuda kelompok tersebut terlihat marah dengan mengamuk dan berteriak kepada penumpang.

BACA JUGA: Katalog Promo JSM Indomaret Terbaru 6-8 Oktober 2023, Jangan Ketinggalan Diskonnya

Situasi mulai memanas ketika dirinya memukul bus dengan keras sehingga membuat para penumpang kesal sekaligus khawatir.

Untungnya, saat pemuda itu berada di puncak emosi, salah satu petugas gerbang tol Karawang Timur dengan sigap langsung mengamankan pemuda tersebut.

Salah satu teman pemuda yang emosi itu juga ikut membantu menahan temannya agar tidak melanjutkan aksinya yang menimbulkan kericuhan di jalan tol.

BACA JUGA: Pembangunan Harus Berkelanjutan, Mencari Sosok Sepadan Tatu

Beredarnya video tersebut membuat warganet ikut berpendapat. Banyak dari mereka yang meragukan bahwa sumbangan tersebut hanyalah iming-iming saja.

“Bener gak buat maulid? Masa kelakuannya beda,” tulis akun Instagram @zaqifuadi89.

“Minta sumbangan acara maulid ko maksa. Pungli ini mah, minta di gerbang tol maksa lagi,” tulis akun Instagram @jks1888.

“Malu-maluin kaum muslim yang lain aja lo. Mental patungan,” tulis akun Instagram @manda.luti.***

Pos terkait