BANTENRAYA.CO.ID – Berikut ini seputar makanan khas Purbalingga yang pastinya enak juga lezat, jangan sampai ketinggalan nih.
Makanan khas Purbalingga kali ini mempunya kenikmatan yang sangat menggugah selera untuk kalian suka makan nih.
Ayo buruan Simak terus kelanjutan dari makanan khas dari Purbalingga yang enak dan juga lezat untuk kalian yang ingin menikmatinya.
BACA JUGA:Mulai Terbuka! Nisa Sabyan Keciduk Panggil Ayus ‘Yang’, hingga Tuai Komentar Geram dari Netizen
Seperti yang diketahui Purbalingga adalah sebuah wilayah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Ibu kotanya adalah Kecamatan Purbalingga Kota.
Kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Pemalang di utara, Kabupaten Banjarnegara di timur dan selatan, serta Kabupaten Banyumas di barat dan selatan.
Pada kali ini, Purbalingga yang terletak di Provinsi Jawa Tengah dikenal memiliki julukan sebagai Kota Knalpot.
BACA JUGA:Para Pegawai Honorer Cantik Asal Banten Bentangkan Spanduk Siap Jadi Istri Kedua DPR, Asal…
Objek wisata alam yang cukup terkenal di Purbalingga adalah Curug Sumba. Purbalingga memang dikenal sebagai kota seribu curug.
Wilayah Kabupaten Purbalingga mempunyai topografi yang beraneka ragam, meliputi: dataran tinggi/perbukitan dan dataran rendah.
Makanan khas di daerah Purbalingga juga sangat populer untuk kalian yang ingin menikmati kuliner yang mengunggah selera.
Terdapat beberapa makanan khas yang bisa kalian cicipi untuk kalian yang ingin mencoba makanan khas dari Purbalingga.
Berikut ini makanan khas Purbalingga yang enak dan juga lezat untuk kalian yang ingin menikmati ketika kalian berlibur kesana:
BACA JUGA:20 Link Twibbon HUT RI ke-78, Desain Modern, Keren, dan Simpel Cocok Dibagikan ke Media Sosial
1. Gulai Melung
Rekomendasi makanan khas Purbalingga pada kali ini yang tidak kalah menggugah selera adalah gulai melung. Gulai melung merupakan olahan gulai yang menggunakan daging kambing sebagai bahan utamanya.
Tidak hanya daging, seluruh bagian tubuh kambing seperti sumsum, babat, kepala kambing, hingga kaki kambing juga diolah untuk membuat gulai melung.
Gulai ini biasa disajikan dengan ketupat sebagai pelengkap. Saat mencobanya, kamu akan dimanjakan dengan cita rasa yang khas karena gulai ini menggunakan berbagai rempah-rempah dalam proses pembuatannya.
Proses memasak yang masih menggunakan kayu bakar serta peralatan tradisional juga menjadi daya tarik tersendiri.
BACA JUGA:INFO LOKER! Lowongan Kerja di PT Indorama Petrochemicals, Berikut Syarat yang Harus Dipenuhi
2. Sroto Klamud
Sroto klamud menjadi salah satu rekomendasi makanan khas Purbalingga yang mungkin masih asing terdengar. Hidangan yang satu ini dikenal unik dan memiliki tampilan yang berbeda dengan soto pada umumnya.
Sroto klamud disajikan dengan daging kelapa yang masih muda. Tidak hanya itu, soto ini juga disajikan dengan wadah buah kelapa muda.
Hal itulah yang menjadi daya tarik tersendiri yang menjadikan sroto ini banyak diburu dan diminati masyarakat. Berkunjung ke Purbalingga, kesempatan untuk mencoba lezatnya sroto klamud.
BACA JUGA:Produk UMKM Keripik Pisang Dowo Mak Wiyah Khas Tanara Dikembangkan Oleh KKM 33 Uniba
3. Nopia
Makanan khas Purbalingga berikutnya yang sudah tidak asing di kalangan wisatawan adalah Nopia. Hidangan yang satu ini dibuat dengan menggunakan bahan utama tepung terigu serta isian gula merah di dalamnya. Saat menikmati jajanan ini, kamu akan dimanjakan dengan perpaduan rasa gurih dan manis.
Selain itu, kamu juga dapat memilih berbagai varian rasa yang ditawarkan seperti coklat, susu, dan juga keju. Proses pembuatan makanan ini juga terbilang unik yakni dengan cara menempelkan adonan ke dinding tungku kayu.
BACA JUGA:5 Tanaman yang Tahan saat Fenomena El Nino, yang Dapat Menghasilkan Cuan Disaat Kekeringan!
4. Gecot
Makanan khas Purbalingga berikutnya yang tidak kalah menarik untuk dicoba adalah gecot. Beberapa dari kamu mungkin masih asing dengan sebutan makanan yang satu ini.
Gecot merupakan hidangan yang dibuat dengan menggunakan bahan utama tahu yang diberi tambahan bumbu khusus.
Tidak hanya tahu, bahan lain yang digunakan untuk proses pembuatan gecot adalah berupa sayuran seperti kecambah dan juga kol mentah.
Hidangan yang satu ini terbilang sangat unik dan banyak untuk tidak kamu coba saat berkunjung ke Purbalingga.
BACA JUGA:Operasional Haji di Tanah Suci Makkah Berakhir, Jemaah Haji Asal Palembang Belum juga Ditemukan
5. Soto Bancar
Ada cukup banyak pilihan rekomendasi makanan khas purbalingga yang menarik untuk dicoba, salah satunya adalah soto bancar.
Biasanya soto dihidangkan bersama tambahan nasi, namun soto ini menggunakan ketupat sebagai tambahannya. Kamu juga dapat bebas memilih daging soto yang digunakan seperti daging ayam, daging sapi, hingga jeroan. Bumbu kacang serta kaldu yang digunakan juga berbeda dengan soto pada umumnya.
Soto ini tidak hanya memiliki tampilan yang unik dan menarik tetapi juga aroma yang menggugah selera. Tidak jarang wisatawan yang datang ke Purbalingga penasaran dan ingin mencoba lezatnya soto bancar.
BACA JUGA:Tempat Wisata Kuliner Terbaik di Pontianak yang Paling Enak dan Terpopuler di Tahun 2023
Demikian makanan khas yang ada di Pubalingga yang bisa kalian coba ketika kesana.***