Malam Ini Bakal Panas, Persebaya vs Arema Bakal Berlaga di Derby Jatim Pada Laga Tunda

Persebaya vs Arema
Salah satu pemain asing Persebaya menatap laga melawan Arema FC pada laga tunda Liga 1.(Instagram/@officialpersebaya)

BANTENRAYA.CO.ID – Laga tunda Liga 1 di pekan 28 beraromakan Derby Jawa Timur (Derby Jatim) akan tersaji antara Persebaya Surabaya vs Arema FC.

Derby Jatim ini dipastikana kan berjalan dengan seru lantaran Persebaya dan Arema memiliki rivalitas tinggi sebagai sesama klub asal timur Pulau Jawa.

Dikutip Bantenraya.co.id dari Instagram @officialpersebaya, laga Persebaya vs Arema dipastikan akan digelar tanpa dihadiri penonton.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Masih Aktif! Coupon Code The Spike Volleyball Story 11 April 2023, Klaim Ratusan Bola Voli Unlimited

Laga antara Persebaya Surabaya melawan Arema FC akan berlangsung pada Selasa malam 11 April 2023 pukul 20.30 WIB.

Veneu laga pun akan digelar jauh dari Jatim yakni tepatnya di Stadion Olah Raga PTIK, Jakarta Selatan.

Bagi Persebaya Surabaya, mereka sedang mengalami masa duka karena di 2 laga terakhirnya di Liga 1 hanya mampu meraup 1 poin.

BACA JUGA: Gebuk Dewa United, Persija Geser Persib di Posisi Runner Up Liga 1

Mereka takluk di depan pendukung setianya, Bonek Mania oleh tim ibukota, Persija Jakarta dengan skor tipis 0-1 dan imbang 3-3 oleh tuan rumah Persis Solo.

Sedangkan untuk Arema mereka baru saja pulang ke Malang dengan membawa 4 poin.

Singo Edan menang saat melawan tim Persita Tangerang dengan skor 0-1 dan berakhir imbang kala berhadapan dengan Madura United.

BACA JUGA: Dijamin Benar! Kode Voucher Shopee Hari Ini Selasa, 11 April 2023 Murah Meriah

Tim asuhan Joko Susilo itu sedang bergairah untuk bertanding, bagaimana tidak sejak Si Getuk julukan Joko Susilo tak tersentuh kekalahan di 2 laga terakhirnya.

Patut disaksikan akankah Aji Santoso dengan Persebayanya bisa memutus rekor buruk mereka ataukah rekam jejak positif Joko Susilo berlanjut dilaga ini.

Rencananya laga ini akan disiarkan langsung di Indosiar mulai pukul 20.00 WIB dan channel berbayar Vidio serta via aplikasi yang tersedia.***

Pos terkait