BANTEN RAYA.CO.ID – Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (IKASI) Kabupaten Serang tetap menjalankan latihan untuk atletnya.
Namun karena bulan puasa maka latihan untuk atlet juga disesuaikan smeentara satu minggu satu kali.
Latihan ini berguna untuk menjaga stamina atlet anggar agar tidak turun saat latihan seperti biasa usai bulan ramadhan.
Latihan ini juga berguna untuk mempersiapkan jika ada kejuaraananggar usai bulan puasa.
BACA JUGA : Pertandingan Sepakbola Tarkam di Jember Ricuh, Para Pemain Diamuk Suporter Hingga Lari ke Sawah Warga
Ketua IKASI Kabupaten Serang Deni Pazriansah menuturkan, khusus untuk bulan puasa ini latihan yang dijalankan atletnya yakni fun games. Dalam arti latihan anggar ini santai namun tetap serius mengikuti arahan dari pelatih.
“Latihan digelar setiap Rabu sore hingga menjelang berbuka puasa dan dilanjutkan berbuka bersama,” ujarnya.
Dalam latihan ini titik berat pelatihan yakni memperbaiki teknik atlet agar semakin terampil untuk mencari celah agar bisa mengalahkan lawan. Teknik ini tidak bisa instan didapat melainkan melalui latihan bertahap.
“Dalam simulasi pertandingan maka pelatih akan mengevaluasi teknik pemain. Jika teknik mereka masih lemah maka pelatih akan memberikan contoh untuk diterapkan langsung kepada atlet,” tegas dia.
Intinya selama puasa teknik menjadi fokus utama baik saat menyerang, bertahan, atau lainnya. Disini atlet bisa belajar maksimal sehingga diharapkan usai lebaran teknik mereka bertambah bagus.
“Sebelum latihan teknik memang mereka melakukan pemanasan namun tidak seperti latihan fisik di bulan normal,” imbuh Deni.
Nantinya latihan fisik akan dimulai lagi usai libur lebaran. Latihan fisik tersebut memerlukan energy.
Jadi kalau sudah tidak berpuasa maka diharapkan tenaga mereka kembali normal dan bisa menjalankan latihan rutin fisik dan teknik secara bergantian.
BACA JUGA : Kapolri Pastikan Pelabuhan Merak Siap Layani Pemudik
“Latihan terakhir paling minggu depan menjelang Idul Fitri. Ini karenakan pasti atlet ada yang mudik dan berlibur bersama keluarganya saat Idul Fitri. Jadi kita liburkan dulu kisaran hingga awal Mei,” tutupnya. (***)