Bukan Pabrik Biasa! Sinopsis Gadis Kretek yang Jadi Series Terbesar di Indonesia, Lengkap dengan Tanggal Tayang!

Sinopsisi Gadis Kretek
Sinopsis Gadis Kretek lengkap dengan tanggal tayang. (Sumber: tangkapan layar Ratu)

BANTENRAYA.CO.ID – Berikut ini sinopsis Gadis Kretek yang jadi series terbesar di Indonesia, lengkap dengan daftar para pemain dan tanggal tayang.

Sinopsis Gadis Kretek ini sudah membuat para warganet penasaran dengan alur cerita series yang baru saja dikonfirmasi oleh Netflix ini.

Pemberitahuan itu menjadi sorotan netizen yang sangat tertarik, lalu apa sinopsis Gadis Kretek?

Bacaan Lainnya

Banyak para warganet yang penasaran dengan apa yang membuat film ini menjadi series terbesar di Indonesia.

BACA JUGA : TERBARU! 4 Tempat Wisata di Serang Aestetik, Terpopuler, dan Terhits dengan Harga Terjangkau yang Banyak Dicari!

Lalu apakah sinopsis atau alur cerita dari series Gadis Kretek ini? mari simak artikel berikut.

Baru-baru ini Netflix mengkonfirmasi serial terbarunya berjudul Hadis Kretek hingga trending topik di Platform Instagram.

Serial terbaru yang diangkat dari novel karya Ratih Kumala ini baru saja mengumumkan jadwal tayangnya.

Tak hanya mengumumkan jadwal rilis, teaser film Gadis Kretek juga sudah tayang.

BACA JUGA : TERBARU! 4 Rekomendasi Tempat Camping Tercantik di Pandeglang Paling Hits Saat Ini, Murah Meriah dengan Pesona Alam yang Sejuk dan Segar

Di mana serial berjudul Gadis Kretek ini nantinya akan tayang di Netflix pada 2 November 2023 mendatang.

Diketahui, Gadis Kretek disutradarai oleh Kamila Andini dan Ifa Isfansyah.

Kemudian seri ini diproduksi oleh BASE Entertainment bersama dengan showrunner Shanty Harmayn dan Tanya Yuson.

Pada Series ini, akan menampilkan tokoh Dasiyah, perempuan visioner yang sangat gemar meracik saus rokok kretek.

Setelah itu ada sosok Soeraja pada kisah cinta yang terseret ke dalam peristiwa besar di sejarah Indonesia.

BACA JUGA : Bukan Pocong Biasa! Inilah Sinopsis Kisah Tanah Jawa: Chapter 1 Pocong Gundul

Sinopsis Gadis Kretek

Series Gadis Kretek berlatar belakang pada masa penjajahan zaman Belanda hingga kemerdekaan Indonesia.

Beberapa kota yang menjadi latar dari ceritanya antara lain Kota M, Kudus, dan juga Jakarta.

Pada Series Gadis Kretek mengisahkan tentang seorang pria bernama Pak Soeraja, pemilik dari pabrik kretek Djagad Raya, yang tengah sekarat.

Kemudian ketika tinggal menanti ajal, Soeraja memanggil seorang perempuan yang bukan istrinya, Jeng Yah.

Karena hal itu, membuat istri sah Soeraja terbakar api cemburu lantaran permintaan terakhir sang suami itu ingin bertemu dengan Jeng Yah.

BACA JUGA : Inilah Deretan Pemeran Film Kisah Tanah Jawa: Chapter 1 Pocong Gundul

Akibat permintaan tersebut, ketiga anak Soeraja  ikut mencari keberadaan Jeng Yah.

Ketiga anak Soeraja yaitu Lebas, Karim, dan juga Tegar, mereka tetap berusaha mencari keberadaan dari Jeng Yah ke seluruh pelosok Jawa.

Saat dalam perjalanan pencarian Jeng Yah, ketiga anak Soeraja sedikit demi sedikit mengetahui rahasia dari keluarganya.

Setelah mereka mencari keberadaan Jeng Yah di pelosok Jawa, lalu berjumpa dengan buruh bathil (pelinting tua).

Buruh bathil itulah yang akan menguak asal-usul dari Kretek Djagad Raya sampai menjadi pabrik kretek nomor satu di Indonesia.

BACA JUGA : Refal Hady Murka dengan Oklin Fia Jilat Eskrim yang Kontroversial, Hingga Berniat Jebloskan ke Penjara

Selain itu, ketiganya pun akhirnya akan mengetahui kisah cinta sang ayah dan Jeng Yah.

Apa yang akan dilakukan sang istri saat suaminya mencari orang lain saat akhir ajal menjempul?

Lalu bagaimana kelanjutan dari series Gadis Kretek? Berhasilkah ketiganya menemukan Jeng Yahya?

Demikianlah Sinopsisi mengenai Gadis Kretek yang akan tayang pada Bulan November nanti.

BACA JUGA : MENGEJUTKAN! Sepasang Kekasih Ditemukan Meninggal Dalam Mobil dengan Keadaan Tanpa Berbusana: Apa yang Sebenarnya Terjadi?

Selamat menantikan dan jangan lupa saksikan series ini hanya ada di Netflix.***

Pos terkait