BANTENRAYA.CO.ID – Beberapa sekolah di Indonesia ternyata masih ada yang berani tegas tentang kebijakan pagar ditutup meski baru terlambat 1 menit.
Dan masih ada juga orang-orang yang meski sudah terlambat 1 menit, tapi tetap berkumpul di depan pagar yang sudah ditutup.
Namun yang mengagetkan adalah jika orang-orang yang terlambat 1 menit tersebut bukanlah siswa, melainkan gurunya.
BACA JUGA: Manfaat Panahan pada Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Informasi ini diliput bantenraya.co.id dari unggahan video di akun Instagram @undercover.id.
Video yang sudah mendapat lebih dari 42 ribu likes tersebut menampilkan rekaman di depan pagar sekolah yang sudah tertutup.
Sekolah tersebut adalah SMK Negeri 4 Bangli.
BACA JUGA: 4 Tips Menjadi Pendengar yang Baik, Rahasia untuk Hubungan Kalian Makin Langgeng
Dan lokasi SMK tersebut berada di Jalan Nusantara, Kelurahan Kubu, Kabupaten Bangli, Bali.
Dalam video ringkas itu menampilkan beberapa siswa yang memakai rompi kuning di luar seragam putih abu-abu.
Mereka mondar mandir di halaman parkir yang berada di balik pagar sekolah.
BACA JUGA: Pulau Merak Kecil, Tempat Wisata Terbaik untuk Liburan Keluarga di Cilegon
Sementara di luar pagar terdapat beberapa orang masih memakai jaket tebal dan masih duduk di atas motor mereka.
Dan mereka ternyata guru-guru di SMK tersebut.
Salah seorang siswi yang rambutnya berkepang dua menanyakan alasan keterlambatan mereka dari celah pagar.
BACA JUGA: 7 Manfaat Puasa, Menjaga Kesehatan dengan Diet Terbaik
Kemudian dia melaporkan ke temannya yang sedang mencatat.
Ternyata setiap guru yang terlambat tetap ditanyakan alasan keterlambatan mereka.
Video tersebut tentunya mendapat banyak komentar dari netizen.
BACA JUGA: Jangan Takut Donor Darah! Manfaatnya Sangat Besar ke Kesehatan
Akun @shabolly berkomentar, “Guru memang harus lebih disiplin. Selain katanya lebih dewasa, guru kan contoh. Dan dibayar.”
Hal yang sama diungkap @ahmad _zendabad, “Ya gimana namanya guru, harus jadi panutan, harus jadi pahlawan, harus jadi teladan, harus jadi ultraman, pokoknya HARUS.”
Sementara @agabuana berkata, “Ini namanya keadilan bagi semua.”
BACA JUGA: Doa Para Nabi yang Bacaannya Singkat, Mudah Dihapal dan Berdasarkan Dalil yang Jelas
Sementara ada juga komentar yang memberi empati terhadap guru yang terlambat tersebut.
Akun @kokowinrk berkata, “Plot twistnya ternyata gurunya masih honorer gaji 250 ribu sebulan, kemarin pulang ngajar ngojek sampe larut malam karena kalo ngandelin gaji gak bisa hidup.”
Namun ada juga komentar yang mengagumi karakter guru yang menerima konsekuensi dari keterlambatannya.
BACA JUGA: Stres dan Maag atau Sakit Lambung Ternyata Ada Hubungannya, Begini Penjelasannya
“Pernah guru saya namanya Pak Jaswadi, beliau terlambat dan minta hukuman ke murid2. Akhirnya push up 12x, salah satu guru favorit saya,” ujar @ricky_tan27 dengan emoji jatuh cinta.
Mungkin di beberapa sekolah, keterlambatan masih bisa ditolelir, apalagi jika baru terlambat 1 menit.
Namun hal tersebut tentu malah menunjukkan kalau kedisiplinan yang diajarkan akan sebatas omongan saja, dan bukan sesuatu yang penting untuk ditunjukkan.***