Gipang Singkong IKA–KE, Buah Tangan yang Wajib Dibawa Usai Berkunjung ke Cilegon

WhatsApp Image 2023 07 31 at 16.11.32
IKA-KE salah satu produsen gipang di Kota Cilegon. (Gillang / Bantenraya.co.id)

BANTENRAYA.CO.ID – Gipang yang merupakan makanan khas dari Cilegon pada umumnya terbuat dari beras ketan, namun Gipang produksi Usaha Mikro Kecil Menengah atau UMKM IKA-KE berasal dari singkong.

Memang tidak lazim, namun untuk soal rasa Gipang Singkong IKA-KE tidak kalah lezat dengan gipang ketan.

UMKM IKA-KE merupakan produsen Gipang Singkong yang berasal dari Lingkungan Cilentrang, Kelurahan Purwakarta, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon.

Bacaan Lainnya

IKA-KE juga memroduksi opak singkong, intip serta bolu kuwuk yang juga makanan khas Cilegon.

BACA JUGA:Viral ASN Diduga Main Judi Slot, Inspektorat Pemkot Cilegon Berikan Tanggapan Serius

Owner UMKM IKA-KE, Jumati Solehah menjalani usaha sejak 2013 lalu.

Awalnya Ia membuat abon lele yang menjadi binaan Pemerintah Kota Cilegon.

“Tapi abon lele ini saya titip-titipin ke toko, saya titipin 20 masih ada 13. Akhirnya tidak bisa nih buat usaha,” kata perempuan yang biasa disapa Ika, Minggu, 30 Juli 2023.

Dikatakan Ika, gipang singkong dibuatnya setelah Ia mendapatkan bingkisan dari temannya berupa gipang ketan.

BACA JUGA:Kelembagaan UPTD di Pemkot Cilegon Dievaluasi

Namun, setelah itu Ia membuat gipang singkong dan dipasarkan ke berbagai toko.

“Saya ngenalin selama 2 tahun, karena biasanya gipang kan dari ketan, saya buatnya dari singkong,” kata Ika.

Ia saat ini sudah memkerjakan 2 karyawannya yang merupakan penyandang disabilitas.

“Saya berhasil penjualan setelah tahun 2015. Ikut lomba inovasi pangan, di Cilegon juara 1 dan di Provinsi Banten juara 2,” kata Ika.

BACA JUGA:5 Taman Kelurahan di Kota Cilegon Dibangun Tahun Ini

Setelah mengikuti lomba tersebut, Ia diminta Dinas Koperasi dan UKM Cilegon untuk mengisi di swalayan.

“Saya yang rutin ngisi di koperasi pabrik, ada beberapa toko,” ujarnya.

Saat memasuki pandemic covid-19, kata Ika, Ia juga berinovasi membuat produk lain lantaran pesanan gipang singkong sempat menurun.

“Saya buat intip, opak singkong, bolu kuwuk, ucapnya.

Gipang singkong toples Rp 30 ribu, plastik Rp 15 ribu.

BACA JUGA:Operasi Patuh Maung 2023, Satlantas Polres Cilegon Ingatkan Ini ke Pengendara

Bolu kuwuk 200 gram Rp 20 ribu, opak singkong RP 10 ribu, intip Rp 15 ribu.

“Sekarang yang rutin saya antarin ada 12 toko di Cilegon,” katanya.

Ika mengaku, selama menjadi binaan DinkopUKM Kota Cilegon, pihaknya banyak dibantu seperti perizinan sertifikasi halal, Hak Atas Karya Intelektual (HAKI), dan beberapa perizinan lain.

“Semua gratis difasilitas Dinas Koperasi dan UMK,” akunya.

BACA JUGA:Dishub Cilegon Mulai Pungut Retribusi Parkir Tepi Jalan

Pemesanan produk IKA-KE bisa ke nomor whatsapp 087809969689.***

Pos terkait