BANTENRAYA.CO.ID – Di tengah rasa penasaran penggemar soal kapan Preman Pensiun 9 akan tayang, sang sutradara yakni Aris Nugraha memberi kejutan.
Bukan memberikan kejutan soal jadwal tayang Preman Pensiun 9, namun Aris Nugraha justru memberikan sebuah yang kurang menyenangkan.
Lalu kabar apa yang dibawa Aris Nugraha soal penayangan Preman Pensiun 9? Simak artikel ini hingga tuntas.
Perjalanan Sinetron Preman Pensiun
Preman Pensiun merupakan salah satu sinetron aksi komedi yang pertama kali tayang di RCTI pada 12 Januari 2023.
Sinetron ini menceritakan kisah kelompok preman di Kota Bandung yang diketuai oleh Kang Bahar yang diperankan oleh almarhum Didi Petet.
Di masa jayanya, Kang Bahar memutuskan untuk pensiun dan kekuasaannya diwariskan ke Muslihat alias Kang Mus untuk mengurus, pasar, jalanan dan terminal.
BACA JUGA: Dijamin Ampuh! 7 Link Nonton One Piece, Mudah Diakses, Legal, Hingga Gratis
Dari pemberian warisan inilah konflik terjadi, Jamal yang menjadi salah satu komandan di bisnis jalanan tak terima dan ingin tahta itu jadi miliknya.
Jalan cerita itu terus diangkat hingga Preman Pensiun 3 dan Kang Mus pun ikut pensiun dan membuka usaha pabrik kicimpring.
Mulai Preman Pensiun 4 mulai diberikan kisi-kisi adanya antagonis baru bernama Bang Edi yang berusaha merebut bisnis di 3 tempat itu.
BACA JUGA: Mobile Bangking BCA Eror Sampai Jam Berapa? Cek Jadwal Maintenance dari BCA Disini
Ia berusaha menyingkirkan mantan anak buah kang Mus yang masih bertahan di sana karena butuh uang untuk pencalonannya menajdi anggota DPR.
Konflik itu terberlanjut hingga akhir Preman Pensiun 8 yang tayang selama bulan Ramadhan 1444 Hijriah atau 2023 lalu.
Season itu ditutup dengan anak buah Bang Edi bawaan Roy yang berkhianat hingga membuat sang antagonis terkena serangan jantung.
BACA JUGA: Harga Tiket Nonton Film Fast X di Bioskop Bandung untuk 17 Mei 2023, Budget Mulai Rp30 Ribu
Penggemar Inginkan Preman Pensiun 9
Meski antagonis utama sudah dibuat tak berkutik di Preman Pensiun 8, para penggemar tetap menginginkan adalah season 9.
Mereka mengaku betah menonton Preman Pensiun karena mengangkat cerita yang dekat dengan masyarakat kelas menengah ke bawah.
Oleh karenanya, sejak Preman Pensiun 8 tamat banyak penggemar yang menunggu-tunggu kapan Preman Pensiun 9 akan tayang.
BACA JUGA: Jadwal Tayang Film Evil Dead Rise Hari Ini di Bioskop Surabaya Lengkap dengan Harga Tiket
Dan kini Aris Nugraha selaku sutradara sinetron Preman Pensiun pun angkat suara melalui akun Instagramnya di @arisnugraha.anpfilm, Sabtu 13 Mei 2023.
Alih-alih mengabarkan kapan Preman Pensiun 9 akan tayang, Aris Nugraha malah menyampaikan kata-kata perpisahan.
“Kami mohon pamit. Terima kaish kepada penonton yang telah menjadi bagian dari perjalanan 8 tahun PP (Preman Pensiun) dan TOP (Tukang Ojek Pengkolan),” tulisnya.
“Sampai jumpa lagi dengan produksi berikutnya. Salam olahraga!,” imbuhnya.
Dari pernyataan tersebut Aris Nugraha mengindikasikan jika sinetron Preman Pensiun sudah benar-benar tamat.
Tak hanya Preman Pensiun, hal yang serupa juga penimpa salah satu sinetron andalan yang lain yakni Tukang Ojek Pengkolan. ***