SERANG, BANTEN RAYA – Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (Pabsi) Kabupaten Serang saat ini melakukan regenerasi dan mencari atlet baru guna bisa mempertahankan prestasi meraih emas yang diraih saat mengikuti Poprov 2022 lalu di Kota Tangerang.
Ketua Pabsi Kabupaten Serang Yeni Rohaeni mengatakan dalam perhelatan porprov tahun 2022 lalu angkat besi berhasil menyumbang 2 emas, perak dan perunggu. Untuk perhelatan porprov 2026 yang akan digelar tahun 2026 di Tangerang Selatan, angkat besi berusaha untuk menambah raihan emas tersebut.
“Kami berharap bisa mendapatkan emas lebih dari sebelumnya. Namun kami belum mau menyebutkan target kami,” katanya.
BACA JUGA : Timbun Limbah B3 Tanpa Izin, PT DLIT Diadili
Untuk menuju prestasi gemilang, mulai saat ini pihaknya terus melakukan pembinaan untuk atlet besi sebelumnya dan mencari bibit usia muda berpotensi.
“Memang prosesnya tidak mudah meraih emas karena harus unggul snatch, clean and jerk serta total. Jadi ini saat ini menjadi perhatian kami sehingga mulai jauh-jauh hari kami lakukan pembinaan,” ungkap dia.
Ia mengatakan, angkat besi tidak bisa instant langsung mengangkat beban berat. Perlu latihan berkala untuk meningkatkan kemampuannya. Degan masih panjangnya waktu maka kans untuk bisa melahirkan atlet berpotensi medali emas terbuka.
BACA JUGA : Dua Petugas Pemilu Meninggal Akibat Kelelahan
“Minimal satu tahun sebelum berlangsung porprov atlet yang kami miliki sudah matang. Setelah itu tinggal pemantapan dan menambah angkatan agar unggul dari kabupaten atau kota lainnya di Banten,” jelas Yeni.
Sementara untuk latihan tetap rutin dilakukan di sasana Buldog Gym. Latihan secara teratur seminggu 5 kali. Untuk latihan yang dijalankan melatih otot agar bisa mengangkat beban yang ideal. Selain itu juga tes angkatan berkala untuk mengetahui pola latihan.**