Para Tokoh Pendiri Provinsi Banten Turun Gunung dan Kumpul di DPRD Banten, Ada Apa? 

IMG 20230404 131751

BANTENRAYA.CO.ID – Sejumlah tokoh pendiri Provinsi Banten turun gunung dan kumpul di kantor DPRD Provinsi Banten di Jalan Syaikh Nawawi, Kota Serang, Selasa, 4 April 2023.

Sejumlah tokoh pendiri Provinsi Banten ini di antaranya adalah Ketua Umum Perkumpulan Urang Banten (PUB) Taufiequrachman Ruki, Sekretaris Dewan Pembina Paguyuban Warga Banten (Pwunten) Mardini, dan Ketua Keluarga Besar Bakor Banten Ali Yahya.

Selain itu, tokoh pendiri Provinsi Banten yaitu Sekretaris Umum Pengurus Perkumpulan Urang Banten Eden Gunawan, bahkan hadir juga Abuya Muhtadi Cidahu.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan itu, para tokoh pendiri Provinsi Banten turun gunung ini disambut oleh Ketua DPRD Banten Andra Soni, Wakil Ketua DPRD Banten Nawa Said Dimyati, Wakil Ketua DPRD Banten Fahmi Halim, dan perwakilan fraksi-fraksi.

Tokoh Banten Ungkap Kriteria Pj Gubernur Banten, Ternyata Bukan Al Muktabar 

Pertemuan itu berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) DPRD Provinsi Banten.

Para tokoh pendiri Provinsi Banten ini bertemu dengan DPRD Banten guna menyampaikan aspirasi.

Aspirasi yang disampaikan adalah siapa sosok Penjabat (Pj) Gubernur Banten yang cocok memimpin Banten.

Para toko ini menyampaikan kriteria pemimpin Banten yang akan menjadi Pj Gubernur Banten.

5 Rekomendasi Hotel Harga Cuma Rp200 Ribuan di Bali, Cocok untuk Libur Lebaran 

Aspirasi yang disampaikan para tokoh pendiri Provinsi Banten ini diharapkan bisa menjadi pertimbangan DPRD Banten.

Mereka juga berharap usulan ini menjadi pertimbangan Presiden dalam memilih Pj Gubernur Banten. ***

Pos terkait