Trending

Prosentase Kemiskinan di Banten Turun tapi Warga Miskin Tingkat Kesulitannya Malah Makin Parah

BANTENRAYA.CO.ID – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Banten merilis jumlah warga miskin di Banten periode Maret 2023 mengalami penurunan.

Meski demikian, penurunan jumlah warga miskin di Provinsi Banten tersebut tak dibarengi dengan capaian indeks kedalaman dan keparahan kemiskinan.

Indeks kedalaman dan keparahan kemiskinan di Banten pada Maret 2023 justru mengalami kenaikan dari September 2022 terhadap Maret 2023.

BACA JUGA: Lengkap! Bacaan Doa Akhir Tahun dan Awal Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H, Lengkap dengan Tuliasn Arab, Latin dan Artinya

Demikian terungkap dalam konferensi pers ‘Profil Kemiskinan dan Tingkat Ketimpangan Pengeluaran’oleh BPS Provinsi Banten pada Senin 17 Juni 2023.

Kepala BPS Provinsi Banten Faizal Anwar mengatakan, secara umum persentase penduduk miskin pada maret 2023 sebesar 6,17  persen.

“Terdapat 826,13 ribu orang, jumlah itu turun 0,07 dibandingkan dengan september 2022 sebesar 6,24 persen atau 829,66 ribu orang,” ujarnya.

BACA JUGA: Pengarahan Peserta Lelang Jabatan Eselon II Kota Cilegon, Sekda Minta Layani Masyarakat dengan Cepat dan Berkualitas

Ia menuturkan, jika dibedah lebih lanjut penurunan kemiskinan terjadi di pedesaan sebesar 1 persen sementara di kota naik 0,11 persen.

Untuk garis kemiskinan September 2022  tercatat  Rp598 ribu per kapaita, pada Maret 2023 naik sebesar 3,34 persen menjadi Rp619 ribu rupiah per kapita.

“Komoditi makanan menyumbang sebesar 72,45 persen pada garis kemiskinan garis kemiskinan (GK) per rumah tangga miskin di Banten,” katanya.

BACA JUGA: Tinggal Klik! Berikut 15 Link Twibbon Tahun Baru Islam 2023 Terkeren, Menarik dan Terhits Spesial 1 Muharram 1445 H

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button