SDN 1 Cijoro Lebak Kunjungi PLN ULTG Rangkasbitung, Belajar Listrik Sejak Dini

SDN 1 Cijoro Lebak di PLN ULTG Rangkasbitung
SDN 1 Cijoro Lebak di PLN ULTG Rangkasbitung belajar listrik (Dok. Maslihah Zahroh)

BANTENRAYA.CO.ID – Pada tanggal 12 Oktober 2023, sekitar 31 siswa kelas 1 SDN 1 Cijoro Lebak melakukan kunjungan Edu Trip ke PT PLN (Persero) Unit Layanan Transmisi GI (ULTG) Wilayah Rangkasbitung.

Kegiatan ini merupakan bagian dari proyek penguatan profil pelajar pancasila yang bertujuan untuk memperkaya pembelajaran.

Tema dari kunjungan Edu Trip kali ini adalah Gaya Hidup Berkelanjutan, yang menekankan pentingnya menghemat energi.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Kekayaan Gembong R Sumedi yang Didorong Maju Jadi Kandidat Balon Cagub Banten dari PKS

Menurut Maslihah Zahroh, guru pembimbing, kegiatan ini sangat baik sebagai sarana penguatan materi tentang pengolahan, distribusi, dan pemanfaatan energi listrik.

“Kegiatan ini sangat baik, sebagai sarana penguatan materi, tentang pengolahan, distribusi dan pemanfaatan energi listrik itu sendiri”, kata Maslihah Zahroh, guru pembimbing kepada wartawan.

Selain itu, peserta juga mendapatkan edukasi tentang bahaya dan manfaat energi listrik.

BACA JUGA: Pemburu Cuan Wajib Tahu! Fitur Mission Gojek Ini Tawarkan Hadiah Saldo GoPay hingga Ratusan Ribu!

Salah satu poin penting yang disampaikan adalah bahaya bermain layang-layang di lingkungan sekitar instalasi listrik.

“Salah satunya disampaikan kepada peserta perihal bahaya bermain layang-layang di lingkungan sekitar instalasi listrik”, pungkasnya.

SDN 1 Cijoro Lebak di PLN ULTG Rangkasbitung
Potret SDN 1 Cijoro Lebak di PLN ULTG Rangkasbitung untuk belajar listrik (Dok. Maslihah Zahroh)

Dalam sambutannya, Budiyono, manager PLN ULTG Banten, menekankan pentingnya pemanfaatan energi listrik yang bijak dan hemat, serta peran kita dalam menjaga agar listrik tetap tersedia.

BACA JUGA: 8 Link Download Banner Hari Santri Nasional 2023 Desain Terbaru dan Gratis, Cocok Dibagikan di Medsos Pada 22 Oktober

Selama kunjungan, peserta diajak berkeliling di area tersebut untuk melihat dan menyaksikan proses operasional manuver listrik.***

Pos terkait