Sinopsis Film Kupu-Kupu Kertas, Cinta Terlarang yang Terinspirasi dari Tragedi Berdarah Banyuwangi 1965

Potret film Kupu-Kupu Kertas. (Instagram @maximapictures)
Potret film Kupu-Kupu Kertas. (Instagram @maximapictures)

BANTENRAYA.CO.ID – Industri film Indonesia kembali menghadirkan cerita yang terinspirasi dari salah satu tragedi kelam tahun 60-an. Simak sinopsis film Kupu-Kupu Kertas lengkap dengan daftar pemain.

Film Kupu-Kupu Kertas disutradarai oleh Emil Heradi dan diproduksi Denny Siregar Production dan Maxima Pictures.

Amanda Manopo dan Chicco Kurniawan berperan sebagai pemeran utama dalam film Kupu-Kupu Kertas. Keduanya akan terlibat cinta rumit yang terlarang.

Bacaan Lainnya

Film Kupu-Kupu Kertas dijadwalkan tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia pada Desember 2023. Sebelum itu, mari mengetahui cerita lewat sinopsis di bawah ini.

BACA JUGA: Link Nonton Film Petualangan Sherina 1 Full Movie Kualitas HD, Bukan di IndoXXI atau LK21

SINOPSIS

Film ini menceritakan tentang cinta terlarang yang terinspirasi dari tragedi berdarah Banyuwangi pada tahun 1960.

Seorang wanita bernama Ning (Amanda Manopo) merupakan anak dari simpatisan Partai Komunis Indonesia (PKI).

Ia jatuh cinta dan menjalin hubungan dengan Ikhsan (Chicco Kurniawan) yang berasal dari keluarga Nahdlatul Ulama (NU).

Awalnya, Ikhsan dan Ning mengabaikan perbedaan status keluarga di antara mereka dan memilih tegar mempertahankan hubungan.

BACA JUGA: Hasil Liga Seri A Italia Pekan ke-7, AS Roma Lumat Frosinone: Serigala Roma Masih Terlempar dari 10 Besar

Namun semuanya berubah ketika salah satu keluarga Ikhsan menjadi korban pembantaian yang dilakukan PKI pada masa itu.

Pertarungan batin dilatar belakangi konflik partai yang semakin memanas membuat Ikhsan bingung memilih antara keluarga atau kekasih hatinya.

Rasa ingin membalas dendam kepada PKI serta ingin menyelamatkan nyawa Ning yang juga terancam membuat Ikhsan harus memilih.

Film ini akan menghadirkan emosi lewat konflik yang hingga kini masih menjadi topik sensitif bagi masyarakat Indonesia.

DAFTAR PEMAIN

Selain Amanda Manopo dan Chicco Kurniawan yang terlibat dalam film berlatar belakang sejarah ini, ada juga sejumlah aktor yang bergabung.

Ada Ayu Laksmi, Seroja Hafiedz, Fajar Nugra, Samo Rafael, Iwa K, dan Reza Arap. Film ini akan menjadi debut layar lebar Reza Arap yang langsung memerankan karakter antagonis.

Demikian sedikit informasi tentang film Kupu-Kupu Kertas yang dijadwalkan tayang pada akhir tahun 2023 mendatang.***

Pos terkait