Warga Mancak Kabupaten Serang Jadi Runner Up III Putri Otonomi Indonesia 2023

3 PUTRI OTONOMI INDONESIA
Damarati Raksa Alifa menunjukkan piala dan hadiah pada ajang grand final Putri Otonomi Indonesia tahun 2023 di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, Jumat 23 Juni 2023.

BANTENRAYA.CO.ID – Damarati Raksa Alifa perwakilan Kabupaten Serang menjadi runner up III pada grand final Purti Otonomi Indonesia tahun 2023 yang digelar di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Perempuan asal Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang itu masuk empat besar dari 15 finalis yang bersaing ketat pada grand final Purti Otonomi Indonesia tahun 2023.

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporpar) Kabupaten Serang Anas Dwi Satya Prasadya mengatakan, tahapan seleksi Putri Otonomi Indonesia yang diadakan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) sudah selesai digelar dengan hasil yang cukup memuaskan untuk Kabupaten Serang.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Wakili Kabupaten Serang, Perempuan Asal Mancak Lolos Seleksi Calon Putri Otonomi Indonesia

“Alhamdulillah peserta perwakilan Kabupaten Serang masuk empat besar dari 15 finalis. Kita naik dari tahun kemarin yang masuk 12 besar,” ujar Anas, Minggu 25 Juni 2023.

Ia menjelaskan, selanjutnya Dara sapaan akrab Damarati Raksa Alifa akan dilakukan pembekalan di Jakarta oleh panitia dari APKASI.

“Kalau yang juara satunya dikasih kesempatan menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) selama satu hari,” ungkapnya.

BACA JUGA: Tiga calon Putri Otonomi Indonesia perwakilan Kabupaten Serang Bersaing Ketat, Hanya Satu yang Akan Dipilih

Anas menuturkan, Dara beserta finalis lainnya akan diberi tugas sebagai duta pariwisata, duta keluarga berencana (KB), duta lingkungan hidup, duta energi terbarukan, duta anti narkoba dan duta yang lainnya.

“Ada 11 duta yang ditugaskan kepada Puteri Otonomi Indonesia ini,” paparnya.

Ia berharap, dengan masuknya empat besar itu Dara bisa mempromosikan potensi Kabupaten Serang lebih luas lagi ke seluruh Indonesia.

BACA JUGA: Dalam Enam Bulan, Sudah Tiga Kepala Desa di Kabupaten Serang Meninggal Dunia

“Dengan promosi potensi itu diharapkan investasi yang masuk ke Kabupaten Serang akan lebih banyak lagi. Kemudian terbangunnya kerja sama antara daerah,” katanya.***

Pos terkait