Bantenraya.co.id- Bakal Calon Bupati (Bacabup) Lebak Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya sudah mengantongi surat tugas dari Partai Golongan Karya (Golkar).
Surat tugas tersebut diberikan kepada dua orang di antaranya, Hasbi dan Suparman bertujuan untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas para calon.
Wakil Ketua Bidang MPO DPD Golkar Lebak Pipit Chandra membenarkan atas surat tersebut.
Ia mengatakan, surat penugasan diberikan untuk menaikkan elektabilitas calon yang bakal diusung.
SKALA Tutup Masa Pengabdian ke III di Watu Lawang Cilegon
“Surat penugasan di internal partai Golkar diberikan kepada Pak Suparman (Ketua DPD Golkar Lebak) dan juga
kepada eksternal kepada Pak Hasbi,” kata dia kepada Banten Raya, Senin (13 Mei 2024).
Pipit menuturkan, surat penugasan juga diberikan oleh DPP Golkar untuk menaikkan popularitas para calon Bacabup.
“Karena tujuan mulia surat penugasan perlu diberikan. Tapi bagaimana calon yang diusung oleh Golkar
Tak Kunjung Pindah, Satpol PP Bongkar Paksa PKL di JLS Cilegon
khususnya atau nanti gabungan partai politik yang lain adalah kemenangan,” ujarnya.
Dilanjutkan Pipit, survei akan dilakukan oleh DPP terhadap nama-nama bakal calon kepala Daerah yang kini telah muncul.
“Hasil survei ini yang akan menjadi salah satu pertimbangan DPP dalam memberikan rekomendasi,” pungkasnya.
Sementara itu, politisi muda PDI Perjuangan Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya mengaku sudah mendapat surat tugas dari DPP Partai Golkar untuk maju di Pilkada pada 27 November 2024.
Sampah Libur Lebaran di Kota Serang Naik 10 Persen
“Kalau Golkar, kami sudah mendapatkan surat tugas dari Golkar, untuk yang lainnya masih menunggu ya,” jelasnya.
Ia mengaku, sudah mendaftar ke berapa partai antara lain, PDI Perjuangan, Demokrat, PKB, NasDem dan Perindo.
“Lima partai yang sudah kami ambil formulirnya sudah sangat mencukupi untuk pencalonan.
Jadi ngeborong partai apa tujuannya? Apa untuk memastikan kemenangan? Saya rasa enggak,” terangnya.
Demi Perlancar Lalulintas, JLS Ciwandan Dilakukan Contra Flow
Hasbi menegaskan, bahwa dirinya tidak setuju dengan langkah memborong seluruh partai politik (parpol) untuk meraup dukungan sebanyak-banyaknya di Pemilihan Bupati (Pilbup) Lebak.
“Saya pribadi tidak setuju dengan borong-borong partai.
Kalau rekomendasi dari DPP sudah (final) kami (PDI Perjuangan-red) sudah cukup kok,” tegasnya. (sahrul)