Helldy Agustian Pecahkan Rekor, 3.000 Beasiswa Full Sarjana

Bantenraya.co.id – Walikota Cilegon Helldy Agustian tancap gas meningkatkan sumber daya masyarakat Kota Cilegon dengan menggelontorkan beasiswa perguruan tinggi atau akrab disebut beasiswa full sarjana.

Program berupa pembiayaan uang kuliah dari awal masuk hingga wisuda ini mulai dilakukan di tahun 2021, atau setelah Helldy menjabat sebagai Walikota Cilegon.

Hingga akhir 2023, ditargetkan ada 3.000 warga Cilegon yang mendapatkan beasiswa full sarjana. “Biarkan orangtuanya yang miskin, tidak kuliah, tapi anaknya harus kuliah,” kata Helldy, akhir pekan kemarin.

Jumlah beasiswa full sarjana yang diberikan Helldy memecahkan rekor beasiswa terbanyak di Provinsi Banten, bahkan mungkin di Indonesia di tingkat kabupaten/kota.

200 Ton Sampah Dibuang ke Bulan, Warganet: Mungkin Next Project Pandawara Group Bisa Ke Sini

Program beasiswa full sarjana di Provinsi Banten sampai saat ini hanya dimiliki oleh dua daerah yakni Kabupaten Serang dan Kota Cilegon.

Di tahun 2021, jumlah mahasiswa yang mendapatkan beasiswa dari Pemkot Cilegon mencapai 523 mahasiswa dengan anggaran Rp9,4 miliar, tahun 2022 sebanyak 1.208 mahasiswa dengan anggaran Rp14,4 miliar, dan tahun 2023 sebanyak 2023 mahasiswa dengan anggaran yang disiapkan Rp31,5 miliar.

Biaya yang dikeluarkan Pemkot Cilegon tersebut bertambah secara berjenjang setiap tahun mengikuti jumlah semester yang diikuti oleh para penerima beasiswa.

Helldy menargetkan, jumlah mahasiswa yang mendapatkan beasiswa full sarjana sampai akhir masa jabatannya adalah 5.000 mahasiswa dengan anggaran sampai Rp120 miliar.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3 4 5Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button